January 13, 2021

Asus Perkenalkan Jajaran Laptop ROG Terbaru di CES 2021, Berikut Aksesorinya

Penulis: Desmal Andi
Asus Perkenalkan Jajaran Laptop ROG Terbaru di CES 2021, Berikut Aksesorinya 

Mobitekno – Melalui ajang CES 2021 yang pada tahun ini diselenggarakan secara online, Asus menghadirkan jajaran produk laptop ROG terbarunya. Produk-produk ROG Asus ini merupakan hasil inovasi Asus yang terus dikembangkan guna mendukung gamers di dunia. Dalam acara yang bertema “For Those Who Dare” ini, Asus juga memperkenalkan ROG Flow X13 yang menjadi laptop paling inovatif, menggabungkan portabilitas tanpa harus mengorbankan performa.

Asus Zephyrus Duo 15 SE, Zephyrus G15, Zephyrus G14, dan Asus ROG Strix Series menjadi laptop-laptop ROG baru yang menghadirkan performa luar biasa berbasis prosesor AMD generasi terbaru. Untuk Zephyrus Duo 15 SE misalnya, Asus mengembangkannya dengan desain yang inovatif. Laptop ini memiliki ScreenPad Plus yang menjadi layar kedua. Layar ini juga terintegrasi dengan layar utama.

Layar dengan fitur touchscreen tersebut dapat dimanfaatkan untuk berbagai skenario seperti mengontrol aplikasi streaming secara langsung, atau bahkan melihat walkthrogh dan guide sambil bermain game di layar utama. Untuk para content creator, ScreenPad Plus di ROG Zephyrus Duo 15 SE dapat digunakan sebagai kanvas atau bahkan alat kontrol tambahan berkat fittur dukungan integrasi langsung dengan aplikasi kreatif Adobe

Asus Zephyrus Duo 15 SE menggunakan prosesor AMD ryzen 9 5900HX serta kartu grafis Nvidia geForce RTX 3080. Produk ini juga hadir dalam dua pilihan layar, yaitu layar dengan kemampuan FHD 360Hz dan 4K 120Hz.

Asus2
Asus Zephyrus Duo 15 SE

Selain Zephyrus Duo 15 SE, Asus juga memperkenalkan seri ROG Strix SCAR 17. Seri ini hadir dengan performa tinggi karena menggunakan prosesor AMD Ryzen 5900HX dan kartu grafis Nvidia GeForce RTX 3080. Laptop ini sangat mendukung esports karena memiliki layar paling kencang di kelasnya dengan refresh rate mencapai 360Hz dan response time 3ms.

Peningkatan kualitas audio juga dibenamkan Asus. ROG Strix SCAR 17 kini mendukung sistem audio Dolby Atmos melalui empat speaker yang dapat menghasilkan suara lebih detail. Bahkan, ROG Strix SCAR 17 kini telah dilengkapi dengan fitur Two-Way AI Noise-Cancellation yang akan meredam semua suara bising di sekitar penggunannya.

ROG Strix SCAR 17 terbaru juga memiliki baterai dengan kapasitas yang lebih besar, yaitu 90Whrs sehingga dapat digunakan untuk memutar video hingga 12 jam. Sementara dukungan fitur USB Type-C Power Delivery membuat ROG Strix SCAR 17 terbaru kini lebih portabel dan dapat diisi ulang dayanya menggunakan adapter yang lebih ringkas.

Aksesori ROG

Selain jajaran laptop, Asus juga memperkenalkan beragam aksesori untuk perangkat Asus ROG. Salah satu diantaranya adalah gaming keyboard ROG Claymore II. Keyboard ini didesain unik dimana bagian numpad (detachable numpad) bisa dipasangkan di sisi kiri atau kanan keyboard utama, atau bahkan bisa dilepas jika tidak menginginkannya. Aura RGB light juga menemani keyboard ini.

Keyboard ini menggunakan ROG RX blue Optical Mechanical Switches yang diklaim Asus mampu melakukan 100 juta penekanan tombol.

Asus3
ROG Claymore II

Selain keyboard, Asus juga memperkenalkan gaming mouse ROG Gladius III Wireless. Mouse ini menggunakan tiga jenis konektivitas, yaitu RF 2.4GHz, Bluetooth, dan kabel USB. Dengan bobot hanya 89 gram dan kemampuan 19.000D DPI, membuat mouse ini sangat nyaman dan responsif saat digunakan bermain game.

Produk aksesori game lainnya yang diperkenalkan adalah monitor gaming dengan kemampuan 4K dan koneksi HDMI 2.1. Asus ROG Swift PG32UQ ini merupakan monitor game untuk generasi gamer di masa depan. Monitor berukuran 32 inci ini kompatibel dengan Nvidia G Sync untuk kenyamanan bermain game.

Di acara tersebut, Asus juga memperkenalkan ROG Citabel XV. ROG Citadel XV merupakan sebuah platform interaktif yang dapat dinikmati oleh gamer dan akan tersedia di Steam. Platform ini adalah ekstensi dari seluruh entitas ekosistem hardware dan software ROG yang akan memperkaya pengalaman para gamer. Sambil dipandu oleh Omni Robot, gamer akan dapat mengetahui berbagai teknologi dan fitur terbaru pada produk-produk ROG, termasuk teknologi yang sedang dikembangkan.

 

Tags: , , , ,


COMMENTS