Mobitekno – Paten merupakan salah satu cara untuk menjaga inovasi yang dibuat oleh sebuah perusahaan. Dengan paten, orang lain tidak mudah untuk meniru atau menggunakan desain atau rancangan yang sudah kita buat. Banyak brand mendaftarkan paten untuk inovasi atau terobosan yang mereka buat. Salah satunya adalah Xiaomi. Belum mala ini dikabarkan, perusahaan teknologi asal China tersebut mendaftarkan hak paten untuk sebuah desain kamera pada produk smartphone.
Dikutip dari GSMArena, paten Xiaomi tentang desain kamera pop-up ini sudah disahkan oleh CNIPA (China National Intellectual Property Administration). Paten yang didaftarkan Xiaomi ini membuat pandangan baru bagi banyak orang tentang fitur pop-up camera yang dimiliki Xiaomi.
Apa yang dilakukan Xiaomi dengan desain pop-up camera ini? Xiaomi merancang pop-up camera tidak hanya untuk kamera depan, tetapi juga kamera belakang. Ada tiga jenis paten untuk desain pop-up camera ini. Dua desain untuk kebutuhan dua kamera depan dan dua kamera belakang serta satu paten untuk desain dua kamera depan dan lima kamera belakang.
Belum jelas paten ini digunakan atau tidak untuk smartphone mereka berikutnya. Semua paten yang didaftarkan ini belum masuk tahap produksi. Namun begitu. Inovasi ini tetap menarik untuk dilihat, karena menyangkut teknologi yang menempatkan banyak sensor di tempat yang sempit.
Tags: pop-up camera, Xiaomi