December 19, 2019

Samsung Galaxy Tab S6, Tablet Ringkas dan Mobile yang Bisa Berfungsi Seperti Laptop

Penulis: Desmal Andi
Samsung Galaxy Tab S6, Tablet Ringkas dan Mobile yang Bisa Berfungsi Seperti Laptop 

Mobitekno – Samsung Galaxy Tab S6 merupakan produk dari Samsung dalam bentuk tablet. Memang, keberadaan tablet tidak seramai beberapa tahun lalu. Hanya sedikit pemain yang masih memproduksi tablet, seperti Samsung. Para produsen yang masih memproduksi tablet harus selalu memikirkan inovasi pada produknya, agar tidak tenggelam oleh keberadaan smartphone.

Samsung Galaxy Tab S6 bukan hanya sekedar tablet dengan display yang besar. Perangkat premium ini dibekali hardware mumpuni sehingga kinerjanya bisa memuaskan. Ekosistem yang ada pada produk flagship Samsung, seperti di Galaxy S-Series atau Note Series ikut dipasangkan di tablet premium ini. Oleh sebab itu, penggunaannya menjadi sangat fleksibel, bisa menggantikan laptop yang lebih memakan tempat dan cukup berat, asalkan Anda terbiasa dengan ekosistem Android dan Samsung Dex.

Dibekali dengan memori dan storage yang besar, membuat Samsung Galaxy Tab S6 begitu fleksibel untuk digunakan dalam aktivitas apa saja. Mengedit video, mengedit gambar, membuat konten menarik, hingga menyaksikan tayangan hiburan beresolusi tinggi dapat dilakukan dengan nyaman. Apalagi ukuran serta bobotnya yang ringan membuatnya mudah dibawa dan diletakkan di dalam tas, tanpa harus menyita terlalu banyak ruang. Penasaran dengan kemampuan tablet Samsung ini? Ikuti ulasan Mobitekno berikut ini.

Pendahuluan

Kelengkapan

Datang dengan kotak kemasan cukup besar, Samsung Galaxy Tab S6 memilik beberapa perlengkapan pendukung di dalamnya. Baik unit Galaxy Tab S6 maupun perlengkapan pendukung disusun sangat rapi. Berikut ini isi dalam kotak kemasan tersebut:

  1. Samsung Galaxy Tab S6
  2. Kabel charger dengan port USB type C
  3. Travel Adapter AC to DC
  4. Earphone
  5. Buku petunjuk singkat
  6. SIM Card Ejector
  7. Tweezer
  8. S Pen tip nib cadangan
  9. S Pen dengan teknologi wireless untuk pengisian daya
Kelengkapan
Kelengkapan dalam paket penjualannya

 

Desain

Samsung Galaxy Tab S6 dengan ukuran layar 10,5 inci ini termasuk ringan di segmen tablet. Dari bagian layar ke bagian belakang terlihat tipis. Tebalnya memang hanya 5,7 mm. Sementara berat keseluruhan tablet mencapai 420 gram. Dari data awal ini saja sudah tergambar bahwa Samsung Galaxy Tab S6 berbobot ringan sehingga mudah untuk dibawa-bawa kemanapun pengguna pergi atau beraktivitas.

Layarnya sudah menggunakan Super AMOLED WXGA (2560 x 1600 pixel) sehingga dapat menampilkan kualitas gambar yang sangat jernih. Di sekeliling layar masih ada ruang terisa (frame) tipis melingkarinya. Di bagian atas terdapat kamera depan.

Desain 1

Semua tombol fisik (volume dan power) serta slot SIM Card diletakkan dalam satu sisi saja. Hal ini karena Samsung Galaxy Tab S6 sudah disiapkan untuk perangkat tambahan berupa bluetooth keyboard. Jika keyboard yang juga berfungsi sebagai cover ini dipasang, praktis pengguna tidak bisa mengakses sisi samping lainnya. Perangkat akan terlihat seperti sebuah notebook.

Desain 2
Cover dengan keyboard

Agar bisa digunakan dengan lebih fleksibel, memang dibutuhkan perlengkapan tambahan, yaitu keyboard book cover. Perlengkapan pendukung ini bisa membuat bekerja dengan Galaxy Tab S6 lebih nyaman lagi. Selain memoliki keyboard fisik, pengguna juga bisa memanfaatkan touchpad seperti layaknya menggunakan notebook. Bahkan, cover bagian belakang juga bisa menutupi tempat penyimpanan S Pen yang ada di belakang tablet. Ingin lebih sempurna lagi? Tambahkan bluetooth mouse agar navigasi bisa lebih mudah lagi.

Back Cover
Back Cover dengan area khusus untuk menjaga S Pen

Di bagian bawah terdapat dua lubang speaker mengapit port USB type C. Jika diperhatikan, total lubang speaker yang ada di sisi perangkat berjumlah empat. Quad speaker ini didukunh oleh AKG sehingga mampu mengeluarkan suara yang berkualitas.

Speaker
Dua speaker

Beralih ke bagian belakang. Seperti sebuah smartphone, kamera utama terletak di bagian belakang dengan penempatan ada di sisi kiri atas. Letak kamera ini menjadi di atas jika perangkat dipasangkan Keyboard book cover. Segaris dengan kamera yang berjumlah dua (13MP dan 5MP) terdapat sedikit cekunhgan lurus untuk meletakkan S Pen. Ya, tidak seperti Note series yang memiliki lubang khusus untuk S Pen, pada Galaxy Tab S6 penempatan S Pen hanya ditempel di bagian yang agak cekung ini. Ada magnet di bagian tersebut sehingga S pen bisa menempel dengan baik. Namun, ada baiknya jika Anda menggunakan perangkat ini tanpa Keyboard Book Cover, letakkan S pen di dalam tas atau tempat penyimpanan lainnya agar tidak mudah hilang.

tempat S Pen
S pen yang menempel dengan sistem magnet

Di sisi samping yang bersebrangan dengan tombol volume, ada akses untuk pengisian daya jika menggunakan dock khusus. Selain itu di sisi kanan dan kirinya terdapat lubang kecil sebagai tempat untuk pemasangan keyboard book cover.

Terakhir adalah S Pen. Stylus khas Samsung ini memiliki fungsi yang sama seperti S Pen pada Note Series terbaru. S pen memiliki baterai kecil di dalamnya yang bisa diisi secara otomatis saat S Pen ditempelkan ke bodi Galaxy Tab S6. Perlahan, proses pengisian daya S Pen akan berjalan hingga 100 persen.

 

Fitur dan Performa

Samsung Galaxy Tab S6 memang hadir dalam bentuk tablet dengan sistem operasi Android Pie 9.0. Namun, saat pertama kali digunakan, Anda dihadapkan pada dua pilihan user interface. Apakah ingin menggunakan interface OS Android berbasis smartphone atau menggunakan Samsung Dex. Mobitekno memilih mode Samsung Dex agar pengoperasian bisa lebih leluasa. Ditambah dengan mouse bluetooth, menggunakan tablet ini sudah seperti menggunakan komputer atau laptop saja. Untuk berganti tampilan ke mode Samsung Dex, Anda cukup melakukan penekanan dua tombol, yaitu FN + Dex.

Dex
Samsung Dex

Namun, jika menggunakan Samsung Dex, ada baiknya Anda tambahkan perangkat pendukung lainnya, yaitu Galaxy tab S6 Book Cover Keyboard. Cover ini dapat dipasangkan dengan mudah dan bisa ditekuk sehingga Galaxy Tab S6 bisa berdiri seperti sebuah laptop. Bahkan, di Book Cover Keyboard ini juga terdapat TouchPad sehingga fungsi-fungsi sentuh untuk navigasi bisa dilakukan dengan lebih mudah.

Oya, Cover Book Keyboard ini terdiri dari dua bagian. Bagian pertama merupakan keyboard dan satunya lagi merupakan cover belakang yang bisa menempel dengan sistem magnetik. Cover belakang ini mampu melindungi S Pen sehingga tidak mudah jatuh atau hilang. Inilah salah satu keuntungan penggunaan Cover Book Keyboard.

Salah satu kelebihan produk ini ada di S Pen. Seperti pada Samsung Galaxy Note 10, S Pen dalam Galaxy Tab S6 juga berfungsi cukup banyak. Selain dapat membantu untuk menggambar dan membuat coretan secara langsung di layar, S pen juga dapat digunakan untuk operasional beberapa aplikasi tanpa harus menyentuh layar. Cukup dengan gesture, bebrapa fungsi di aplikasi bisa berjalan. Contohnya saat melihat foto, dengan gerakan menggeser S pen ke kiri atau ke kanan.

Kamera belakangnya yang memiliki konfigurasi 13MP dan 5MP cukup membantu pengguna untuk mendapatkan gambar untuk kebutuhan pekerjaan. Kami tidak menyarankan tablet ini digunakan untuk foto-foto seperti sebuah smartphone karena ukurannya yang agak besar membuat sedikit repot memegangnya untuk foto-foto. Jangan sampai dipaksakan untuk foto justru membuat S pen lepas dan hilang. Sementara kamera depannya memiliki kemampuan 8MP.

kamera
Dua kamera di Galaxy Tab S6

Baterainya berkapasitas 7040mAh sehingga cukup untuk operasional seharian penuh. Selain itu, pengisian daya juga sudah mendukung 18W, cukup cepat untuk mengisi daya hingga penuh.

Hadir dengan Snapdragon 855 serta GPU Adreno 640, tentunya membuat perangkat ini memiliki kinerja cukup cepat. Apalagi ditambah RAM 6GB dan ROM 128GB, membuat arus proses dan transfer data menjadi makin lancar.

Untuk membuktikan hal tersebut, berikut hasil pengujian Mobitekno dalam tiga aplikasi benchmark, yaitu Antutu 8.0, geekBench 4.0, dan PCMark 10.

benchmark

Spesifikasi

Samsung Galaxy Tab S6 mampu bekerja baik karena ada hardware yang bagus juga di dalamnya. Mulai dari prosesor, memori, hingga storage sudah dipikirkan Samsung agar pengguna merasa nyaman menggunakan produknya ini. Berikut ini spesifikasi dari Samsung Galaxy Tab S6:

Perangkat Samsung Galaxy Tab S6
 Dimensi dan berat 244.5 x 159.5 x 5.7 mm dan 420 gram
 Layar 10,5 inci Super Amoled 2560 x 1600 piksel (WQXGA)
 Prosesor Snapdragon 855
 Memori 6GB RAM dan 128GB ROM
 GPU Adreno 640
 Kamera utama 13MP + 5MP Autofocus
 Kamera Depan 8MP
 Konektivitas Bluetooth 5, Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac 2.4G+5GHz, GPS, USB Type C
 Sistem Android Android Pie 9.0
 Jaringan 4G LTE, 3G
 Sensor Accelerometer, Fingerprint, Gyro Sensor, Geomagnetic Sensor, Hall Sensor, RGB Light Sensor
 Baterai 7040mAh

Kesimpulan

Samsung Galaxy Tab S6 merupakan produk tablet keluaran terbaru yang cukup fungsional untuk mengerjakan banyak hal secara mobil, jika tidak ada laptop di sekitar Anda. Memang, walaupun memiliki S Pen yang cukup fleksibel penggunaannya, tablet Samsung ini tidak bisa 100 persen menggantikan sensasi sebuah laptop. Ada beberapa kekurangan yang tidak bisa dilakukan oleh tablet ini, seperti proses transfer data dari penyimpan eksternal karena Galaxy Tab S6 memiliki keterbatasan port.

Kinerjanya kencang karena dibekali prosesor dari Snapdragon 855 serta GPU Adreno 640. Ditambah RAM 6GB dan storage internal 128GB, Anda tidak perlu khawatir untuk proses kalkulasi data maupun penyimpanannya.

Untuk kemudahan penggunaan, cover berbentuk keyboard tampaknya harus Anda miliki juga. Jadi Anda harus mengeluarkan kocek lagi untuk menambah cover tersebut. Hal ini karena fungsi cover cukup banyak. Selain memiliki sebuah keyboard, cover juga melindungi S Pen. Namun, agar bisa lebih nyaman lagi, Mobitekno menyarankan menambahkan sebuah mouse dengan koneksi bluetooth supaya navigasi lebih mudah.

 

 

 

 

 

Tags: , ,


COMMENTS