September 13, 2019

Samsung Galaxy A50s Hadir di Indonesia, Ini Perbedaannya dengan Galaxy A50

Penulis: Desmal Andi
Samsung Galaxy A50s Hadir di Indonesia, Ini Perbedaannya dengan Galaxy A50 

Mobitekno – Samsung Galaxy A50s telah resmi hadir di Indonesia. Proses pemesanan awal pun sudah dijalankan sejak 9 September 2019 lalu. Smartphone ini melengkapi jajaran A-Series yang sudah ada sekaligus menjadi versi upgrade dari varian sebelumnya, yaitu Galaxy A50. Segmentasi smartphone ini tetap sama, yaitu para generasi live yang gemar mengekspresikan diri di aktivitas hariannya, baik melalui live streaming maupun media sosial.

“Smartphone ini ditujukan untuk generasi live,anak-anak muda dari gen millennial dan gen Z yang sering beraktivitas dengan mengekspresikan diri secara instan melalui live streaming, Youtube, Instagram, dan platform lainnya,” ujar Irfan Rinaldi selaku Product Marketing Manager Samsung Electronics Indonesia, Rabu, 11/9/2019. “Pada dasarnya Galaxy A50s ini merupakan penyempurnaan dari Galaxy A50 yang sudah hadir sebelumnya. Samsung ingin live experience ini dikembangkang lebih jauh lagi dengan adanya triple camera 48MP, Super steady, prosesor yang diperbaharui sehingga performa gaming bisa meningkat, hingga AI Game Booster untuk kenyamanan bermain game,” lanjut Irfan.

Samsung Galaxy A50 sendiri yang hadir di bulan Maret 2019 mendapat sambutan yang cukup baik dari konsumen Samsung di Indonesia. Kini dengan adanya penyempurnaan fitur dan hardware, tentunya konsumen bisa menambah pengalaman mereka dalam kesehariannya.

Lalu, apa perbedaan mendasar antara Galaxy A50s dengan Galaxy A50? Berikut ini penjelasannya:

1. Prosesor

Samsung Galaxy A50s memiliki prosesor yang lebih baik dibandingkan Galaxy A50. Pada A50s Samsung menggunakan Exynos 9611, meningkat sedikit dibandingkan A50 yang menggunakan Exynos 9610.

2. Kamera Belakang

Samsung Galaxy A50s mendapatkan upgrade kamera belakang. Jika pada A50 kombinasi triple camera adalah 25MP + 5MP + 8MP, pada Galaxy A50s Samsung menyempurnakan menjadi 48MP + 5MP + 8MP.

3. Kamera Depan

Pada kamera depan, Samsung Galaxy A50 juga memiliki kamera lebih baik yaitu 32MP, berbeda engan Galaxy A50 yang menggunakan kamera selfie 25MP

4. Fitur Super Steady

Di Samsung Galaxy A50s, fitur kameranya sudah menyerupai pada Samsung Galaxy A80. Di bagian kamera sudah dibekali dengan fitur Super Steady.  Dengan fitur ini, prises pengaambilan video menjadi lebih halus, seperti menggunakan tambahan gimbal.

5. Dukungan NFC

Kini Samsung Galaxy A50s sudah dibekali dengan fitur NFC yang dipadukan dengan Samsung Pay. Dengan NFC, smartphone lebih fleksibel saat digunakan untuk melakukan transaksi cashless terutama yang memanfaatkan kartu elektronik.

Samsung Galaxy A50s dijual dengan dua opsi storage. Untuk yang menggunakan RAM 4GB dan ROM 64GB,  Samsung membanderolnya dengan harga Rp 4.099.000.  Harga spesial Rp 3.899.000 untuk masa pre order. Sementara untuk RAM 6GB dan ROM 128GB, Samsung membanderolnya dengan harga Rp 4.899.000. Harga spesial pre order adalah Rp 4.599.00. Ada tiga pilihan warna yang disediakan yaitu Prism Crush Black, Prism Crush White, dan Prism Crush Green.

Tags: , , ,


COMMENTS