May 13, 2019

Ini 3 Fitur Baru Line Sambut Ramadan 2019

Penulis: Iwan RS
Ini 3 Fitur Baru Line Sambut Ramadan 2019 

Mobitekno – Sambut bulan suci Ramadan tahun ini (Ramadan 1440 H), LINE Indonesia memperkenalkan fitur LINE Ramadan yang terdiri dari tiga konten informatif dan edukatif, yaitu Julit (Jurus Lebih Teladan) Ramadan, Rejeki Anak Soleh (kuis), dan Baper (Baca Petunjuk Ramadan).

Selain ditujukan untuk meningkatkan kunjungan pengguna, hadirnya fitur LINE Ramadan ini juga diharapkan bisa menarik pengguna baru untuk bergabung di platform messenger tersebut.

Dale Kim, Managing Director LINE Indonesia, saat acara berbuka dengan media di Jakarta (10/5/2019) menyatakan bahwa hadirnya fitur ini sebagai respons mereka atas tingginya kebutuhan para pengguna untuk mendapatkan konten informatif dan edukatif seputar Ramadan.

Setelah tahun lalu meluncurkan chatbot Ramadan pertama di Indonesia, pada tahun ini, LINE Indonesia lebih berfokus memperkaya konten lewat fitur LINE Ramadan tersebut

“Fitur LINE Ramadan ini dirancang untuk memberikan pengalaman berpuasa yang seru dan penuh makna bagi para pengguna,” ujar Kim.

Pengguna dapat mengakses fitur Line Ramadan ini melalui aplikasi Line lalu masuk ke More Tab di dalam aplikasi tersebut. Cara lainnya adalah melalui alamat https://w.line.me.ramadan/landing/ yang membawa pengguna ke akun resmi Line Ramadan.

Photo 2

Perlu diketahui, LINE Ramadan yang diakses dari aplikasi LINE hanya menyediakan konten lengkap. Sementara, situs web Line Ramadan hanya memberikan teaser dari fitur yang tersedia.

Pada fitur ulit (Jurus Lebih Teladan) Ramadan, disajikan misi atau tujuan yang dapat dicapai pengguna Line selama bulan Ramadan. Bagi pengguna yang berhasil menyelesaikan misi Julit Ramadan akan berkesempatan mendapatkan beberapa hadiah menarik.

Fitur Rejeki Anak Saleh akan menyediakan kuis yang berisi pertanyaan dengan jawaban pilihan ganda kepada penggunanya. Apabila dijawab dengan benar, pengguna akan mendapatkan poin yang bisa diakumulasikan untuk ditukar dengan hadiah mingguan yang pemenangnya diumumkan setiap hari Minggu pukul 20.00 WIB.

Fitur ketiga, Baper (Baca Petunjuk Ramadan) berisi tujuh informasi atau pesan seputar Ramadan yang variatif dan informatif, sehingga diharapkan bisa membantu pengguna untuk lebih khusyuk beribadah di bulan Ramadan.

Photo 3

Menariknya, tujuh informasi tersebut akan disampaikan oleh sejumlah public figure, mulai dari Ari Irham, Sivia Azizah, Cinta Laura Kiehl, dan Amanda Rawles.

Selain ketiga fitur tersebut, LINE Ramadan juga menghadirkan konten harian untuk membantu kelancaran penggunanya selama mengikuti ibadah puasa, seperti jadwal sholat dan alarm sholat.

Konten menarik lainnya adalah Promo Ramadan yang menyediakan berbagai promosi dari merek-merek terkenal di bulan Ramadan 2019 ini.

“Kami harap fitur Line Ramadan ini dapat melengkapi pengalaman berpuasa dan memberikan makna lebih untuk para pengguna kami,” tutup Dale.

Tags: , , , ,


COMMENTS