January 30, 2018

Antrian TKDN Sudah Kelar, Kapan Redmi 5 dan Redmi 5 Plus Masuk Pasar Indonesia?

Penulis: Iwan RS
Antrian TKDN Sudah Kelar, Kapan Redmi 5 dan Redmi 5 Plus Masuk Pasar Indonesia? 

Mobitekno – Xiaomi sudah melepas Redmi 5 dan Redmi 5 Plus ke pasar di negara asalnya dan Taiwan pada akhir tahun lalu. Selanjutnya, beberapa negara Asia Tenggara siap mendapat giliran berikutnya.

Redmi 5 dengan layar 5,7 inci (HD+, 720×1440 pixel), chipset Snapdragon 450 (octa-core 1.8 GHz Cortex-A53), dan baterai 3000mAh akan tersedia dalam tiga varian/model. Ketiganya antara lain, model dengan kombinasi RAM/internal storage 2GB/16GB, 3GB/32GB, dan 4GB/32GB.

Redmi 5 Plus, sesuai namanya, datang dengan layar lebih besar (5,99 inci, FHD+, 1080×2160 pixel), chipset octa-core Snapdragon 625 (octa-core 2.0 GHz Cortex-A53), dan baterai 4000mAh. Variannya ada dua, yaitu kombinasi RAM/internal storage 3GB/32GB, dan 4GB/64GB.

Redmi 5 Plus

Sudah dipasang dengan sistem operasi Android Nougat v7.1.2 dengan interface MIUI 9, baik Redmi 5 dan 5 Plus telah didukung dengan kamera utama/belakang 12 MP, kamera depan/selfie 5 MP. Perbedaan minor ditemui pada Redmi 5 Plus yang dilengkapi dengan dual LED flash dan mendukung perekaman video 4K.

Sesuai modelnya, Redmi 5 diprediksi akan dibanderol pada kisaran harga Rp 1,6 juta hingga Rp 2 juta. Sedangkan Redmi 5 di kisaran harga Rp 2,2 juta hingga Rp 2,6 juta.

Setelah diluncurkan di negara asalnya, kedua smartphone berlayar nyaris tanpa bingkai (near bezel-less) dan aspect ratio ‘kekinian’ 18:9 tersebut juga akan segera dipasarkan di Tanah Air. Tanda-tanda kehadirannya di pasar Indonesia terindikasi dari sertifikat ‘Tanda Sah TKDN’ di website P3DN Kementerian Perindustrian.

Redmi 5 MDG1

 

Redmi 5 Plus MEG7

Berdasarkan informasi dari website P3DN, baik Redmi 5 (MI MDG1) dan Redmi 5 Plus (MI MEG7) sama-sama telah mendapatkan nilai TKDN 30,03%. Selanjutnya, sebelum resmi dipasarkan, keduanya juga harus melalui website Ditjen Postel untuk proses finalisasi sebelum mendapatkan sertifikasi dari Kominfo.

Apabila tidak ada aral melintang, smartphone andalan Xiaomi di kelas entry level dan terjangkau ini diperkirakan akan mulai dijual di Indonesia pada Februari nanti. Jadwal ini diketahui mengingat Xiaomi juga memilik agenda yang sama dengan negara teangga, seperti Malaysia.

Berencana membeli smartphone terjangkau dalam waktu dekat? Redmi 5 atau Redmi 5 Plus dapat menjadi salah satu pilihan menarik. Nantikan juga flash sale ekskluisifnya di toko online yang selama ini menawarkan samrtphone Xiaomi.

Tags: , , , , , , , ,


COMMENTS