Mobitekno – BenQ sepertinya sedang bahagia. Pasalnya, proyektor berteknologi 4K dari BenQ tidak hanya menguasai pasar Indonesia, tetapi juga Asia Pasifik, Timur-Tengah, dan Afrika. Proyektor 4K BenQ ini dengan Share of Market (SoM) sebesar 41 persen pada Q3 2018. Bahkan, proyektor yang menggunakan teknologi DLP ini juga menguasai pasar Jepang, India, Thailand, UEA, Arab Saudi sebesar 36 persen dalam waktu bersamaan.
“BenQ akan terus mengembangkan teknologi yang inovatif untuk mempopulerkan home projector 4K sebagai bagian yang terpadu dalam pengalaman menonton home cinema,” kata Andryanto C. WIjaya, Managing Director PT benQ Teknologi Indonesia.
Kesuksesan yang diraih BenQ ini berkat kualita produknya yang baik serta keunikan teknologi cinematic color yang menawan dengan warna akurat serta tahan lama. Selain itu, proyektor ini juga menawarkan kinerja sinema yang autentik untuk para penggunanya.
Beberapa penghargaan pun diraih BenQ untuk produk proyektornya. DIantaranya adalah G-Mark Design Award 2018 dari The Good Design Award untuk Home Cinema Projector 4K W1700 dan 2019 Sound+Image Yearly Award di Austrlia untuk Home Projector TK800 4K HDR.
Tags: BenQ, BenQ 4K W1700, Proyektor 4K BenQ