June 21, 2018

Huawei Persiapkan Kirin 1020, Lebih Kuat Dua Kali Lipat dari Kirin 970 dan Dukung 5G

Penulis: Desmal Andi
Huawei Persiapkan Kirin 1020, Lebih Kuat Dua Kali Lipat dari Kirin 970 dan Dukung 5G 

Mobitekno – Huawei tidak hanya dikenal sebagai pembuat smartphone saja. Perusahaan ini juga fokus pada pembuatan prosesor sebagai penyuplai tenaga untuk smartphone. Dengan adanya prosesor buatan sendiri, Huawei bisa memangkas biaya prosuksi smartphone skaligus dapat bersaing dengan dominasi Qualcomm selama ini.

Berbagai prosesor buatan sendiri, yaitu Kirin telah digunakan oleh smartphone mereka. Dan yang terbaru adalah Kirin HiSilicon 970. Sayangnya kinerja Kirin 970 tidak setara dengan Snapdragon 845, terutama dalam hal performa. Oleh sebab itu, diinformasikan dari GSMArena, Huawei melanjutkan dengan Kirin 980. Prosesor ini digadang dapat menyaingi produk Qualcomm terbaru, dengan proses pembuatan 7nm dari TSMC.

Namun, belum juga Kirin 980 hadir Huawei sudah merencanakan untuk membuat Kirin 1020. Menurut berbagai sumber, Kirin 1020 akan memiliki tenaga yang lebih kuat dari Kirin sebelumnya. Bahkan, prosesor ini menawarkan kinerja dua kali lipat dari Kirin 970.

Belum ada rincian pasti mengenai spesifikasi Kirin 1020 ini. Namun, banyak yang mengatakan setelah jaringan 5G diluncurkan secara umum, Huawei telah siap untuk memproduksi masal Kirin 1020  ini.

Tags: , , , ,


COMMENTS