Mobitekno – OPPO telah memberikan konfirmasi akan meluncurkan flagship Find X di pasar Indonesia. Cukup mengejutkan mengingat produsen Tiongkok ini biasanya hanya ‘pede’ mendatangkan ponsel-ponsel kelas menengahnya di Tanah Air.
Kepastian bakal hadirnya Find X secara resmi di Indonesia dipastikan melalui undangan yang sudah disebar Oppo Indonesia ke berbagai media belum lama ini. Pada undangan, acara pelucuran Oppo Find X akan digelar pada tanggal 18 Juli 2018 di Jakarta.
Ponsel premium yang baru diluncurkan sekitar dua minggu lalu di Paris, Prancis ini cukup menarik perhatian industri ponsel dunia karena inovasi kamera (Stealth 3D camera) dengan motor khusus (motorized) plus teknologi 3D Face Recognition (O-Face recognition) pada kamera depannya.
Mekanisme kamera tersembunyi ini menjadikan Oppo Find X menjadikan ponsel ini diklaim memiliki perbandingan layar dan bodi (screen-to-body ratio) tertinggi saat ini (93,8 persen).
Oppo patut dipuji keberaniannya mempimplementasikan kamera bermotor demi terciptanya layar penuh yang nyaris tanpa bezel (Panaromic Arc Screen). Meskipun kualitas kamera utama (belakang) yang menngadopsi dual camera (16 MP dan 20 MP) dan kamera selfie 25 MP masih harus diuji lebih lanjut.
Find X datang dengan layar AMOLED 6,42 inci (1080 x 2340 piksel, Full HD+, AR 19.5:9) dengan spesifikasi dapur pacu Qualcomm Snapdragon 845, RAM 8 GB, dan internal storage ekstra besar (256 GB).
Kapasitas baterainya juga lumayan besar (3730 mAh) yang didukung teknologi pengisian baterai cepat dari Oppo (VOOC fast charge technology). Varian mewah Find X, yaitu Find X Lamborghini Edition bahkan menawarkan pengisian yang lebih cepat lagi melalui teknologi Super VOOC (baterai penuh dalam 35 menit).
Menarik untuk dilihat nantinya, berapa harga Fond X untuk pasar Indonesia. Saat peluncurannya di Paris, Prancis, Oppo mematok ponsel ini cukup tinggi, yakni € 999 (sekitar Rp 16,3 juta). Di pasr TCina sendiri Find X dijual lebih murah, yakni sekitar 5.999 Yuan (sekitar RP 13 juta).
Sekadar perbandingan, ponsel premium Huawei P20 Pro dengan kamera utama 3 lensa yang baru resmi hadir bulan ini di Indonesia dibanderol sekitar Rp 11,9 juta.
Lalu bagaimana dengan harga dua ponsel premium paling populer selama ini? Untuk rajanya ponsel premium Android, Samsung Galaxy S9+ dijual mulai harga Rp 12 juta hingga Rp 15 juta. Sedangkan Apple iPhone X masih sendirian di harga Rp 17 juta (64 GB) hingga Rp 19,8 juta (storage 256 GB).
Coba tebak, berapa harga resmi Find X yang dipatok Oppo Indonesia nantinya? Tertarik membelinya ataukah masih loyal/gengsi dengan dua ponsel merek ternama di atas?
Tags: flaghsip samrtphone, motorized camera, OPPO Find X, ponsel premium, Smartphone, Snapdragon 845