November 29, 2017

Honda HR-V Raih Predikat The Best Autovision Autolight Up 2017

Penulis: Okta Pratama
Honda HR-V Raih Predikat The Best Autovision Autolight Up 2017 

MOBITEKNO – Akhirnya kontes modifikasi lampu bertajuk Final Battle Autovision AutoLight Up 2017 telah sukses terselenggara. Para juri resmi mengumumkan para pemenang AutoLight Up Contest dalam ajang Indonesia AutoModified (IAM) 2017 yang diadakan di Ecovention, Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta (25-26 November 2017) lalu.

Beberapa penghargaan telah disediakan oleh CV Sampurna Part Niaga selaku pemegang merek Autovision di Indonesia. Penghargaan tersebut meliputi The Best AutoLight Up 2017 untuk mobil yang memiliki nilai tertinggi dalam memodifikasi sektor penerangan dan pencahayaan lampu kendaraan. Dan gelar The Best Retrofit, penghargaan khusus untuk modificator yang telah melahirkan karya-karya terbaiknya.

Pada seri pamungkas atau Final Autovision AutoLight Up Contest 2017, predikat The Best AutoLight Up diraih oleh Honda HR-V milik Wahyudi. Sektor lampunya baik eksterior dan interior telah dimodifikasi secara total oleh rumah modifikasi spesialis lampu Yoong Motor Surabaya. Sang Champion berhak mendapatkan hadiah utama berupa uang tunai sebesar Rp 5 juta.

“Kami menamakan mobil ini ‘The Raptor Eyes’ dengan tema ekstrem dan semua ubahan pada sektor lampu telah menggunakan produk Autovision dikombinasikan dengan ide kreasi orisinal kami sendiri. Sehingga mampu tampil lebih stylish dan personal,” ujar Yoong, modifikator dari Yoong Motor Surabaya.

Apa saja ubahan yang dilakukan? Untuk lampu utama atau headlamp sudah dimodifikasi total mengaplikasi lampu keluaran Autovision, seperti varian HID D Series, LED Carbon LX8, LED DRL flextube crystal, LED DRL HP series, dan LED angle eyes. Untuk foglamp menggunakan LED foglamp F4/F8. Mulai dari lampu utama sampai foglamp, lensanya digrafir tulisan ‘#1st modificators choice Autovision’ sebagai penguat branding dan inovasi spesial. Kreatif!

Masuk ke dalam kabin, terlihat keunikan tersendiri pada bagian doortrim. “Seluruh doortrim kita modifikasi sedikit untuk memasang lampu LED yang sudah digrafir tulisan Autovision sebagai branding permanen layaknya lampu utama, lalu terakhir dilapis kulit berwarna hitam agar terlihat rapi,” jelas Yoong saat proses penjurian berlangsung.

“Mobil HR-V sang jawara telah memenuhi syarat untuk menjadi The Best AutoLight Up 2017. Unsur penilaiannya mulai dari kreativitas ide, tingkat kerapihan dan detail yang bagus, inovasi sektor lampu dan harmonisasi dalam tema modifikasi secara keseluruhan, sehingga membuat HR-V tampil sebagai juaranya,” ujar Lily Hernawan, Direktur CV Sampurna Parts Niaga selaku pemegang merek Autovision di Indonesia.

28327eb7e0
Suasana kontes modifikasi Autovision

Sedangkan peraih predikat Runner Up AutoLight Up 2017 yaitu Honda Accord milik Dery dari BD Project Lampung sekaligus dibantu Felix dari Sekip Jaya Palembang yang mengadopsi tema modifikasi ekstrem. Ubahannya dinamai ‘Octagon Design’ dengan proses pembuatan headlight sekitar 15 hari dan terinspirasi dari desain Bugatti Chiron. Atas hasil karyanya, Dery berhasil membawa pulang smartphone keren persembahan Autovision.

Peserta yang menjadi 2nd Runner Up yakni Daihatsu Sigra milik Restu dari FX Stickers Bandung yang modifikasinya dikerjakan oleh Projie Nethics Bandung. Berkat hasil modifikasinya, Restu mendapatkan Autovision Multi Function Jump Starter.

Penghargaan terakhir yaitu gelar The Best Retrofit 2017, merupakan penghargaan khusus untuk modifikator. Selamat kepada Yoong Motor Surabaya yang meraih predikat The Best Retrofit 2017 pada ajang final battle AutoLight Up 2017 sekaligus mendapatkan hadiah produk Autovision Tesla Bi LED Projector + Shroud.

“Semoga dengan hadirnya Autovision AutoLight Up 2017 mampu memberikan inspirasi dalam memodifikasi sektor lampu kendaraan. Sehingga tujuan utamanya mampu meningkatkan tampilan kendaraan menjadi lebih keren, stylish dan fungsional. Ubahan pada lampu diharapkan mampu meningkatkan keamanan dan kenyamanan dalam berkendara,” harap Lily saat pengumuman pemenang.

Tags: , , , ,


COMMENTS