MOBITEKNO – Awalnya, cuma smartphone dan tablet, lalu merambah ke berbagai produk seperti smartband, powerbank, router, notebook, bahkan sampai sepeda pintar. Dan sekarang, Xiaomi sedang dirumorkan tengah mengembangkan sebuah produk baru lagi.
Mengutip dari GizChina (23/06/17), Sun Changxu, seorang analis asal Tiongkok baru saja mengumumkan bahwa Xiaomi kemungkinan besar akan merilis sebuah proyektor yang cukup besar. Nantinya, perangkat tersebut bisa menembakkan layar hingga 120 inci.
Analis tersebut juga sempat melampirkan sebuah foto yang menunjukkan bahwa proyektor itu bisa menembakkan gambar yang sangat lebar pada sebuah tembok yang ada di sebuah ruangan.
Pada foto tersebut sendiri, terlihat kalau proyektor sedang digunakan oleh seseorang untuk bermain game dari gadgetnya di sebuah ruangan yang cukup luas.
Belum diketahui bagaimana spesifikasi, harga jual, maupun ketersediaan proyektor Xiaomi tersebut di pasaran. Kalaupun rumor tersebut benar adanya, bisa saja produk itu akan cukup mengusik sejumlah produsen proyektor yang sudah cukup lama hadir di pasar. Pasalnya, biasanya Xiaomi mampu menghadirkan produk dengan teknologi terkini namun dengan harga yang terjangkau.
Tags: Mi projector, Produk baru Xiaomi, Proyektor Xiaomi