March 20, 2017

Bulan Depan Facebook Mungkin Ungkap Proyek Hardware Baru. Apa Itu?

Penulis: Iwan RS
Bulan Depan Facebook Mungkin Ungkap Proyek Hardware Baru. Apa Itu? 

MOBITEKNO – Ketertarikan Mark Zuckerberg, CEO Facebook, akan teknologi Virtual dan Augmented Reality (VR/AR) sudah diungkapakannya dalam berbagai kesempatan. Ketertarikan Mark bukan hanya sebatas omongan tapi sudah dibuktikannya dengan mengakuisi perusahaan virtual reality Oculus VR senilai US$ 2 miliar pada tahun 2014 lalu.

Mark sepertinya punya visi besar di teknologi ini. Tahun lalu, Facebook juga mendirikan divisi khusus, Building 8, yang berfokus pada hardware, termasuk di dalamnya yang berkaitan dengan VR dan AR.

Sejak berdiri tiga tahun lalu, divisi Building 8 memang masih sebatas melakukan berbagai eksperimen yang belum mengarah ke produk atau solusi final. Namun, menjelang konferensi tahunan Facebook F8 pada April nanti, beberapa kemajuan eksperimen tersebut tampaknya mulai dibuka oleh Facebook ke hadapan publik.

Menurut laporan Business Insider, Building 8 akan menjadi ajang pertama Facebook untuk memperkenalkan proyek produk harware ada saja yang sedang mereka garap nantinya. Meski masih menjadi menjadi tanda tanya, banyak yang memprediksi proyek yang digarap mungkin akan berkaitan dengan drone, AR/VR, teknologi pindai otak (brain-scanning), dan sebuah proyek yang melibatkan pakar kardiologi dari Standford.

""

Apa yang dilakukan Facebook tidak jauh berbeda dengan perusahaan 'kaya' lainnya Google yang juga getol mengeksplorasi berbagai teknologi baru untuk diimplementasikan dalam berbagai sektor industri.

Bergabungnya Hugo Bara untuk menjadi salah satu eksekutif di bagian Virtual Reality juga semakin menegaskan tekad Facebook/Mark Zuckerberg untuk masuk ke industri yang mulai dirintisnya beberap tahun belakangan ini. Mark Zuckerberg pernah menyatakan kesamaan visinya dengan Barra dalam hal teknologi VR/AR sebagai platform computing penting di masa mendatang.

Kita tunggu saja, apakah pada ajang konferensi Facebook F8 di San Jose, California bulan depan nanti (18-19 April 2017) akan banyak didominasi mengenai visi teknologi Facebook di luar media sosial.

""

 

Tags: , , , , , , , ,


COMMENTS