September 11, 2017

Review Last Day on Earth – Survival: Game Zombie yang Bikin Jantung Berdebar!

Penulis: David Novan
Review Last Day on Earth – Survival: Game Zombie yang Bikin Jantung Berdebar! 

MOBITEKNO – Bagi gamer, kata Zombie memiliki arti berbeda dibandingkan khalayak umum. Bila kalangan non-gamer mengaitkan Zombie dengan film horor, gamer menganggapnya sebagai target untuk dihancurkan. Ya, Zombie memang erat dengan topik game yang selalu ada setiap tahunnya, tidak terikat dengan tren atau zaman. Sebab, tipe game tersebut tidak pernah sepi dimainkan gamer.

2095a665df

Itu sebabnya game bertema Zombie selalu dapat ditemui di PlayStore, seperti Last Day on Earth – Survival. Pada game ini, developernya menambahkan satu elemen yang sangat erat dengan dunia ketika bencana Zombie memang benar-benar terjadi, yaitu bertahan hidup. Bukan bertahan hidup lari dari Zombie saja, tetapi juga mencukupi kebutuhan makan dan minum misalnya.

Jadi, game ini lebih mendekati semi-simulasi ketika dunia diserang Zombie. Mengapa hanya semi-simulasi? Sebab tidak semua kebutuhan yang perlu dipenuhi ketika dunia berakhir dapat ditemui dalam game ini. Misalnya kebutuhan untuk tidur atau kondisi kejiwaan yang pasti goyah akibat tekanan bertahan hidup.

2097f2428d

Meskipun demikian, Last Day on Earth – Survival merupakan game survival yang sangat menyenangkan untuk dimainkan. Point terbesar yang menjadi nilai jualnya adalah sistem crafting atau membuat beragam barang kebutuhan hidup. Tanpa adanya sistem tersebut, game ini jelas akan menjadi monoton dan tidak menarik, sebab minimnya tujuan permainan, selain bertahan hidup tentunya.

2098db9c14

Kelemahan terbesar dari game ini, seperti yang kami sebutkan di atas, adalah minimnya tujuan permainan. Minim dalam arti tidak adanya cerita yang menggerakkan permainan. Ketika bermain, kamu sama sekali tidak menemukan semacam misi atau target selain hidup. Bahkan penyebab terjadinya bencana Zombie sendiri tidak begitu jelas, dan hanya ditemui pada teks di layar loading.

Gameplay

Ketika game dimulai, kamu akan langsung dilempar ke tengah daerah yang dihuni Zombie. Tanpa penjelasan dan tutorial, tokoh yang kamu mainkan harus langsung melawan Zombie, hanya bermodalkan celana dalam saja! Bahkan sampai cara melakukan crafting atau bertahan hidup dengan makan dan minum harus kamu pelajari sendiri. Oleh sebab itu, jangan malu bila tokohmu mati di sini, entah karena Zombie atau mati kelaparan.

Semua aksi yang bisa dilakukan tokohmu terjadi secara langsung. Artinya, kamu harus mengendalikan gerakannya dan memukul musuh dengan menekan tombol serangan. Setelah kamu memiliki senjata, maka besar serangan yang menghantam musuh tergantung dari senjata tersebut. Antara senjata lemah yang terbuat dari kayu dan golok dari besi tentu saja berbeda jauh besar serangannya.

20996918be

Sedangkan untuk mengumpulkan resource yang menjadi bahan crafting atau bertahan hidup, kamu cukup menekan tombol yang ada di dekat tombol menyerang. Fungsinya akan berubah tergantung dari benda apa yang ada di depanmu. Bila peti, maka tombol itu akan membukanya. Sedangkan bila resource berupa pohon, maka kamu akan menebangnya, dengan catatan kamu memiliki kapak. Bila tidak maka pohon tersebut tidak bisa ditebang, seperti yang terjadi di dunia nyata.

Hidup di dunia yang berbahaya seperti ini tentu saja memiliki risiko tersendiri. Terutama bila kamu bertemu dengan Zombie berjumlah banyak, lebih kuat darimu, atau bahkan ketika bertemu manusia lain. Hanya daerah dengan tingkat kesulitan rendah saja yang memiliki musuh dengan gerakan lambat. Seringkali kamu akan berhadapan dengan nasib buruk, dan mati.

210098c3a4

Kematian di dalam game ini memiliki konsekuensi yang cukup menyakitkan. Semua benda yang kamu bawa saat mati, entah itu makanan, baju, sampai senjata dan resource, akan jatuh di tempat kamu mati! Kamu akan hidup kembali di daerah pertama, tempat kamu memulai permainan dan juga lokasi kamu membuat rumahmu, dalam keadaan hanya memakai celana dalam! Jadi kamu harus segera kembali ke lokasi kematianmu untuk mengambil kembali semua hartamu!

Survival

Faktor terpenting yang akan selalu menghantui setiap perjalananmu adalah bertahan hidup. Bukan hanya bertahan hidup dari serangan musuh, tetapi juga dari elemen alam dan diri sendiri. Kebutuhan akan makan dan minum bisa menjadi bencana besar bila kamu tidak siap, bahkan bisa menyebabkan kematian. Begitu juga dengan daerah dengan suhu ekstrim, seperti gurun dan daerah bersalju.

Mengumpulkan makanan bisa dilakukan dengan dua cara, yaitu mengambilnya dari semak buah berry atau mencurinya dari manusia lain. Memakan buah berry meskipun mudah didapatkan tetapi tidak mampu mengisi perut. Makanan paling ideal berasal dari memasaknya, menggunakan alat yang bisa dibuat melalui crafting. Begitu juga dengan bahannya, misalnya makanan dari daging atau sayuran, yang menentukan seberapa besar tingkat kenyang.

2101adbec0

Proses memasak pada game ini dibuat sederhana, tanpa perlu campur tangan pemain. Kamu hanya perlu memasukkan daging dan bahan bakarnya, bila kamu menggunakan api unggun, dan makanan akan siap saji setelah beberapa menit. Oleh karena itu, kamu bisa melakukan han lain ketika makanan sedang diproses, misalnya mencari resource lain atau berburu untuk mendapatkan daging lebih banyak.

Makanan yang kamu bawa di tas dan dimakan di perjalanan, selain memuaskan kebutuhan perut juga dapat menyembuhkan kesehatanmu. Kesehatan atau disebut juga dengan Health Point (HP) merupakan penanda kehidupanmu. Bila musuh menyerang dan melukaimu, maka HP akan berkurang sampai akhirnya mencapai titik nol. Ketika itu terjadi, maka kematian akan datang! Selain menggunakan makanan, kamu juga dapat menyembuhkan diri menggunakan perban atau P3K.

Untungnya, makanan yang kamu bawa, baik dari alam atau masakan tidak akan pernah basi. Jadi, kamu dapat terus menumpuk dan membuat makanan sebanyak-banyaknya. Karena sama seperti uang, tidak pernah ada kata terlalu banyak menumpuk makanan di dalam game ini! Apalagi bila menghitung ada kalanya makananmu dicuri manusia lain dari rumahmu!

2102c32549

Adanya faktor manusia lain yang mencuri dari rumahmu tidak dapat diabaikan begitu saja. Itu sebabnya, kamu harus membangun rumah yang kuat supaya tidak dapat dibobol manusia lain. Cara terbaik adalah dengan meningkatkan kekuatan dinding melalui upgrade, yang memerlukan resource lebih banyak. Sama seperti rumahmu kedatangan maling, kamu juga bisa mendatangi rumah orang lain untuk menjarahnya!

Crafting

Faktor terpenting yang akan selalu menghantui setiap perjalananmu adalah bertahan hidup. Bukan hanya bertahan hidup dari serangan musuh, tetapi juga dari elemen alam dan diri sendiri. Kebutuhan akan makan dan minum bisa menjadi bencana besar bila kamu tidak siap, bahkan bisa menyebabkan kematian. Begitu juga dengan daerah dengan suhu ekstrim, seperti gurun dan daerah bersalju.

Mengumpulkan makanan bisa dilakukan dengan dua cara, yaitu mengambilnya dari semak buah berry atau mencurinya dari manusia lain. Memakan buah berry meskipun mudah didapatkan tetapi tidak mampu mengisi perut. Makanan paling ideal berasal dari memasaknya, menggunakan alat yang bisa dibuat melalui crafting. Begitu juga dengan bahannya, misalnya makanan dari daging atau sayuran, yang menentukan seberapa besar tingkat kenyang.

2101adbec0

Proses memasak pada game ini dibuat sederhana, tanpa perlu campur tangan pemain. Kamu hanya perlu memasukkan daging dan bahan bakarnya, bila kamu menggunakan api unggun, dan makanan akan siap saji setelah beberapa menit. Oleh karena itu, kamu bisa melakukan han lain ketika makanan sedang diproses, misalnya mencari resource lain atau berburu untuk mendapatkan daging lebih banyak.

Makanan yang kamu bawa di tas dan dimakan di perjalanan, selain memuaskan kebutuhan perut juga dapat menyembuhkan kesehatanmu. Kesehatan atau disebut juga dengan Health Point (HP) merupakan penanda kehidupanmu. Bila musuh menyerang dan melukaimu, maka HP akan berkurang sampai akhirnya mencapai titik nol. Ketika itu terjadi, maka kematian akan datang! Selain menggunakan makanan, kamu juga dapat menyembuhkan diri menggunakan perban atau P3K.

Untungnya, makanan yang kamu bawa, baik dari alam atau masakan tidak akan pernah basi. Jadi, kamu dapat terus menumpuk dan membuat makanan sebanyak-banyaknya. Karena sama seperti uang, tidak pernah ada kata terlalu banyak menumpuk makanan di dalam game ini! Apalagi bila menghitung ada kalanya makananmu dicuri manusia lain dari rumahmu!

2102c32549

Adanya faktor manusia lain yang mencuri dari rumahmu tidak dapat diabaikan begitu saja. Itu sebabnya, kamu harus membangun rumah yang kuat supaya tidak dapat dibobol manusia lain. Cara terbaik adalah dengan meningkatkan kekuatan dinding melalui upgrade, yang memerlukan resource lebih banyak. Sama seperti rumahmu kedatangan maling, kamu juga bisa mendatangi rumah orang lain untuk menjarahnya!

Travel

Berkelana menjelajahi daerah lain merupakan aktivitas yang sangat penting. Bukan hanya untuk mencari pengalaman dan menaikkan level dari melawan musuh, tetapi juga untuk mencari resource. Apalagi bila melihat fakta bahwa tanpa resource maka kamu tidak dapat bertahan lama, karena crafting jelas membutuhkannya.

Menjelajahi daerah di luar rumah direpresentasikan melalui peta dunia. Pada peta tersebut, kamu dapat memilih daerah mana yang ingin dikunjungi, serta mengetahui resource jenis apa yang dapat ditemui di sana. Bila kamu butuh banyak kayu, maka sebaiknya pergi ke hutan. Sedangkan untuk menambang batu dan mineral, maka pergilah ke daerah pertambangan. Tentukan tujuanmu sesuai dengan kebutuhan.

Selain memperlihatkan resource yang bisa ditemui di sana, peta dunia juga memberikan gambaran tingkat kesulitan musuh di daerah tersebut. Biasanya, semakin jauh lokasinya dari rumahmu, maka semalin tinggi pula kesulitannya. Daerah yang sulit biasanya berisi banyak Zombie, atau musuh dengan HP besar dan kemampuan unik. Jangan kaget bila kamu menemui musuh yang mampu menyemburkan zat asam dari mulutnya atau musuh yang sangat cepat gerakannya!

2105765371

Seringkali kamu juga dapat menemukan daerah spesial yang munculnya tidak lama, alias dibatasi oleh waktu. Biasanya daerah ini diwakili oleh adanya pesawat jatuh, bantuan militer melalui parasut, atau fasilitas militer berupa bunker. Bukan hanya memiliki tingkat kesulitan lebih tinggi dari biasanya, daerah ini juga memberikan beragam benda kelas lanjutan yang sulit ditemui. Jadi, risikonya sebanding dengan hasilnya!

Ketika berjalan ke daerah lain, kamu akan diberikan pilihan, apakah berjalan kaki biasa (menggunakan kendaraan bila kamu berhasil membuat motor misalnya) atau berlari. Berlari akan mempersingkat waktu tempuhnya, yang dihitung melalui real time. Jadi, bila berjalan membutuhkan waktu 15 menit (artinya kamu hanya bisa mematikan game selama 15 menit sampai tiba di tujuan), maka berlari hanya butuh waktu beberapa detik saja. Namun untuk berlari kamu butuh energi!

210631ecc6

Energi yang dibutuhkan untuk berlari berbeda permintaannya, tergantung dari jarak tempuhnya. Semakin jauh jaraknya, semakin besar pula energi yang dibutuhkan. Dan energi tersebut bisa habis bila digunakan terus. Untungnya, energi tersebut bisa terisi kembali secara otomatis seiring waktu, yang harus diakui cukup lama sampai penuh.

Shop

Keberadaan Shop di dalam game ini bisa dikatakan mampu mengubah keseimbangan permainan. Biasanya, segala hal yang penting di dalam permainan, seperti memproses bahan baku menjadi bahan tingkat lanjut, memasak makanan, hingga bergerak menuju daerah lain membutuhkan waktu. Namun, melalui bantuan Shop semua bisa dihilangkan. Contohnya, makanan dapat kamu beli dengan mudah, tanpa perlu melalui proses lama dan bisa dibeli kapan saja.

Namun daftar belanja di shop tidak hanya terbatas makanan saja. Bahkan kamu bisa membeli bahan untuk membangun rumah di sana! Membangun dan upgrade rumah membutuhkan usaha dan waktu yang luar biasa besar. Mulai dari mengumpulkan kayu, batu, kemudian mengubah kayu menjadi papan, itu pun harus dengan kayu yang tepat jenisnya. Melalui bantuan Shop, semua itu bisa didapat instant!

Persenjataan juga bisa dibeli di Shop. Beragam senjata api dengan kekuatan besar, seperti AK-47, bisa dibeli kapan saja. Jadi, kamu tidak perlu khawatir bila senjatamu hancur ketika berada di tengah daerah berbahaya. Bahkan beragam baju pelindung yang kuat juga dapat dibeli. Bila melalui cara normal, kamu harus mencapai level sangat tinggi dan mengumpulkan bahan yang banyak serta langka.

21071046cc

Untuk membantu peningkatan level, Shop juga menawarkan benda untuk mempercepat kenaikan level. Benda bernama XP Boost tersebut akan membuat segala aksi yang kamu lakukan mendapatkan poin besar. Misalnya, menebang pohon yang seharusnya memberi XP kecil akan sebanding dengan mengalahkan musuh yang sulit! Menariknya, XP Boost tersebut berlaku dengan jangka waktu hari, sehingga memberi nilai yang besar untuk pembelinya.

21081dc6a7

Perjalanan menuju daerah jauh juga menjadi lebih cepat berkat paket pembelian kendaraan dan bensinnya di Shop. Sedangkan untuk mata uang yang digunakan di Shop, kamu dapat menggunakan Gold yang sangat sulit didapatkan serta uang asli. Pembelian menggunakan uang asli alias Rupiah berkisar mulai dari 15 ribu Rupiah hingga sekitar 500 ribu Rupiah.

Trik Bertahan Hidup

Trik paling penting untuk bertahan hidup adalah selalu menyiapkan makanan. Setidaknya luangkan dua slot dari tasmu untuk makanan dan minuman. Selain mengenyangkan, makanan juga dapat digunakan untuk menyembuhkan diri di awal permainan. Setelah mampu membuat perban, maka siapkan satu slot tambahan untuknya di tas.

Gunakan pula slot Quick Swap yang ada di bawah slot tas pada layar perlengkapan tokoh. Walaupun posisi tersebut dapat digunakan untuk senjata kedua, terutama senjata api, tetapi akan lebih baik diisi dengan perban atau P3K. Ketika kamu luka parah dan dikejar Zombie berkecepatan tinggi, kamu sudah pasti tidak akan sempat membuka tas. Sebab, game ini tetap akan berjalan meskipun kamu membuka tas sekalipun!

Kemudian, segera upgrade lantai dan dinding rumahmu setidaknya ke level kedua. Rajin-rajinlah mengumpulkan kayu dan batu, kemudian ubah menjadi papan sebanyak-banyaknya. Papan dan batu (Limestone) merupakan bahan utama untuk upgrade. Mengapa sesegera mungkin upgrade? Karena setiap hari akan lewat sekumpulan Zombie, bernama Horde, ke posisi rumahmu! Bila belum di-upgrade, sudah dipastikan dindingmu akan hancur dan manusia lain dapat masuk, kemudian mencuri resource milikmu!

210921b039

Perlindungan tembok rumah saking pentingnya sampai menjadi prioritas di dalam game ini. Semua yang dapat diisi dengan resource, mulai dari api unggun untuk memasak sampai peti penyimpanan dan kebun untuk menanam tumbuhan, semua harus dilindungi di balik tembok. Untungnya, kebun dan Rain Catcher untuk mengisi air minum tetap beroperasi, meskipun ada di dalam atap rumah. Apapun yang kamu lakukan, lindungi semua yang kamu buat melalui crafting di dalam rumah!

2110f63d38

Jangan lupa pula bahwa kamu tidak perlu melawan musuh dari depan. Biasanya Zombie atau binatang buas akan berdiri diam menghadap satu arah, sampai mereka melihatmu. Gunakan tombol mengendap (Stealth) yang ada di bawah tombol menyerang untuk mendekati musuh dari belakang. Serangan dari belakang tanpa ketahuan musuh tersebut akan memberi kerusakan atau Damage setidaknya dua kali lipat! Namun, usahakan kamu rajin mandi supaya bau badanmu tidak tercium Zombie! Selamat mencoba!

Tags: , , ,


COMMENTS