December 8, 2017

Akhir Bulan Hadir, LG V30 Plus Jadi Smartphone Resmi Pertama Pakai Snapdragon 835 di Indonesia?

Penulis: Iwan RS
Akhir Bulan Hadir, LG V30 Plus Jadi Smartphone Resmi Pertama Pakai Snapdragon 835 di Indonesia? 

MOBITEKNO – Meski terlihat kurang agresif memasarkan produk smartphone-nya di pasar Tanah Air, LG masih berkomitmen untuk terus meluncurkan samrtphone flagship di Indonesia. Komitemen ini terindikasi dari sudah lolosnya izin TKDN smartphone flaghsip LG, yaitu seri V30 yang untuk selanjutnya akan diluncurkan secara resmi di Tanah Air.

""

Bermodel LG H930DS, LG Indonesia sudah memberi sinyal akan meluncurkan V30 Plus di Indonesia akhir tahun ini. Kabarnya lagi, smartphone berlayar OLED FullVision yang sarat fitur ini juga akan ikut meramaikan pesta diskon Harbolnas melalui paket preorder menarik.

LG V30 Plus hadir dengan layar bongsor 6 inci OLED FullVision dengan resolusi QHD+ (1440 x 2880 pixel) yang dibalut dalam bodi 151.7 x 75.4 x 7.3 mm dengan bobot 158 gram.

""

""

Seperti juga V30, untuk dapur pacunya V30 Plus juga mengusung chipset Qualcomm MSM8998 Snapdragon 835  dengan CPU Octa-core (4×2.45 GHz Kryo & 4×1.9 GHz Kryo) dan GPU Adreno 540.

Untuk RAM dan internal storage, V30 Plus dengan sistem operasi Android 7.1.2 Nougat ini berturut-turut datang dengan kapasitas 4 GB dan 128 GB. Tentu saja update Android 8.0 Oreo juga akan menyusul dirilis kemudian oleh LG.

Apabila dibandingkan dengan V30 sebelumnya, LG belum merinci lebih jauh perbedaan detailnya selain kapasitas internal storage V30 Plus (atau V30+) yang lebih besar dari V30 (128 GB vs 64 GB).

""

""

Pada bagian kamera, LG V30 datang dengan fitur dual camera untuk kamera utama/belakang, masing-masing berkualitas 16 MP (aperture f/1.6) dan 13 MP (aperture f/1.9). Dual camera-nya juga mendukung fitur ‘field of view’ wide angle 120 derajat. Khusus kamera depan/selfie, LG memilih menggunakan kamera berkualitas 5 MP.

LG V30 Plus juga masih menyematkan baterai berkapasitas 3.300 mAh yang tentunya telah mendukung fitur pengisian baterai cepat Quick Charge 3.0. Flaghsip LG terakhir di tahun 2017 ini juga datang dengan beragam fitur menarik lainnya, seperti sensor sidik jari, sertifikasi IP68 dan MIL-STD, dual SIM, NFC, USB Type-C, face/voice recogntion, dan sistem audio Quad DAC. Berapa harganya? Kita tunggu saja sebentar lagi!

 

Tags: , , , , , , ,


COMMENTS