MOBITEKNO – OPPO adalah salah satu produsen smartphone global yang tahun ini pantas untuk tersenyum gembira. Mengapa? Karena ada dua produknya, yakni OPPO R11 dan A57 yang meraih posisi ketiga dan keempat sebagai penjualan model terbaik di bulan Juli versi Counterpoint Market Pluse.
R11 merupakan smartphone yang membawa popularitas OPPO terdongkrak di tahun ini. Sayangnya, smartphone ini tidak hadir di pasar Indonesia. Namun, OPPO memboyong A57 yang mulai diperkenalkan pada April 2017 lalu. Smartphone yang juga mengusung jargon "Unstoppable Selfie" ini hadir dengan target anak muda yang aktif di medsos.
"Kami sangat gembira melihat laporan Counterpoint Market Pluse yang menyebutkan ada dua produk OPPO masuk dalam jajaran penjualan smartphone terbaik. Salah satunya adalah A57 yang turut kami pasarkan di Indonesia. Memang, posisi penjualan A57 berada persisi dibawah OPPO F3," ujar Alinna Wenxin, Marketing Director OPPO Indonesia.
Ditambahkan oleh Alinna lewat rilis yang dikirim ke Mobitekno.com bahwa A57 banyak terjual di kota-kota yang memiliki banyak anak muda aktif di media sosial, seperti Jakarta, Bandung dan Surabaya. Tak hanya menyajikan spesifikasi serta fitur yang menarik, harga jual smartphone ini juga terjangkau, yakni Rp2,8 juta.
Tags: OPPO, OPPO A57, OPPO Indonesia, Oppo R11, Penjualan Smartphone, Smartphone