September 30, 2016

Sukses Pre-Order via Blibli.com, Think Fresh! Kini Dijual di Kinokuniya dan Gramedia

Penulis: Eko Lannueardy
Sukses Pre-Order via Blibli.com, Think Fresh! Kini Dijual di Kinokuniya dan Gramedia 

MOBITEKNO – Setelah terjual habis alias sold out di Blibli.com, buku pertama yang ditulis oleh Danny Oei Wirianto berjudul Think Fresh! kini dijual secara offline di toko buku Kinokuniya dan Gramedia. Peluncuran penjualan buku Think Fresh! secara offline ini disampaikan langsung oleh Danny di hadapan sejumlah media dan blogger di Kinokuniya Bookstore Plaza Senayan, Jakarta (29/9).

Lalu, mengapa seorang Danny yang cukup dikenal di industri startup Tanah Air ini tertarik untuk menulis buku? Ia menegaskan bahwa Think Fresh! yang ditulis ini fokus pada hal-hal terpenting dalam kehidupan dan karir, dengan cara meningkatkan rasa percaya terhadap diri sendiri. 

"Cukup banyak orang yang memiliki masalah terkait dengan kepercayaan diri dikarenakan kurangnya informasi, sikap orang sekitar dan stress yang ditimbulkan dari tekanan sosial. Mereka takut dinilai orang lain, takut gagal, takut tidak sukses, bahkan takut untuk memulai sesuatu. Untuk itulah, saya mencoba memotivasi mereka kearah positif melalui sebuah buku," ujar Danny.

""

Dalam Think Fresh! Danny menyampaikan sejumlah "mantra" andalan yang dapat memacu seseorang untuk terus berprestasi. Semua itu, ia bagi ke dalam enam bagian besar, yakni Fundamental, Creative Thinking, Positive Minds, Integrity, Attitudes dan Go into Action. Setiap bagian dipaparkan menggunakan poin-poin yang jelas serta ilustrasi menarik.

"Jangan pernah berhenti untuk bermimpi hanya karena orang lain bilang kita tidak mampu untuk meraihnya. Tak ada seorang pun di dunia ini yang bisa menghentikan kita untuk meraih mimpi, kecuali diri kita sendiri. Sesungguhnya, nasib kita (kebahagiaan dan keberhasilan) berada di tangan kita sendiri," tambah Danny.

Buku Think Fresh! akan tersedia secara offline di Kinokuniya dan Gramedia di seluruh Indonesia mulai akhir September 2016. Sebelum dipasarkan secara offline, buku ini sudah lebih dahulu mencatatakan prestasi lewat tiga hari pre-order di Blibli.com, sekaligus memecahkan rekor penjualan untuk kategori buku selama tiga bulan terakhir di situs belanja tersebut.

Danny sendiri adalah salah seorang technopreneur Tanah Air yang terbilang sukses. Ia melahirkan belasan perusahaan rintisan (startup) yang juga sukses di Indonesia, seperti Mindtalk, Infokost.net, Bolalob dan sebagainya. Danny juga merupakan angle investor Caousell dan KASKUS yang sejak 2008 lalu turut ia besarkan.

 

Tags: , , , , , , ,


COMMENTS