April 24, 2016

Royal Enfield Classic 500 Jadi Best Buy Motorcycle di IIMS 2016

Penulis: Desmal Andi
Royal Enfield Classic 500 Jadi Best Buy Motorcycle di IIMS 2016 

MOBITEKNO – Penyelenggaraan IIMS 2016 membawa berkah tersendiri bagi produsen motor premium asal India, Royal Enfield. Di ajang tersebut, Royal Enfield meraih penghargaan sebagai ‘Best Buy Motorcycle’ untuk tipe Classic 500. Penghargaan ini diumumkan saat acara penutupan IIMS 2016 lalu.

Royal Enfiled Classic 500 laku sebanyak 264 unit di gelaran IIMS 2016. Motor yang menggunakan model klasik bergaya perang dunia iini mampu menarik perhatian pengunjung. Namun, selain modelnya yang klasik, motor ini juga memiliki ketangguhan yang andal, hemat bahan bakar, dan harga yang tidak begitu mahal, yaitu Rp 89,6 juta.

“Kami merasa bangga dan senang dengan meraih penghargaan sebagai Best Buy Motorcycle terutama karena ini merupakan tahun pertama Royal Enfield hadir di Indonesia. Kami juga kagum dengan berbagai respon dari para pelanggan dan pencinta motor di pameran bergengsi seperti IIMS,” kata Ade Sulistioputra selaku Managing Director PT Distributor Motor Indonesia, dealer eksklusif Royal Enfield di Indonesia. “Royal Enfield telah mendapatkan standar baru dalam industri kendaraan roda dua di Indonesia dengan diluncurkannya rangaian motor kami yang menarik bagi para pencinta sepeda motor,” tambah Ade.

Dyandra selaku panitia pun setuju bahwa Royal Enfield Classic 500 telah memenuhi kriteria penilaian yang diberikan untuk penghargaan Best Buy Motorcycle. Salah satu kriterianya adalah Value for Money untuk motor berbobot besar, terlepas dari spesifikasi dan fitur yang membuatnya menjadi pilihan favorit para pengunjung. Selain itu, faktor lainnya seperti teknologi, style, keamanan, kenyamanan, dan kualitas produk juga menjadi perhatian penilaian dewan juri.

Tags: , , , , ,


COMMENTS