[section_title title=”Lini Lengkap (SKU) Prosesor AMD APU Generasi ke-7″]
Chip Bristol Ridge untuk notebook high-end dan mainstream hadir dalam APU dengan seri FX, A12, A10. Berkaitan dengan konsumsi dayanya, APU ini memilki spesifikasi TDP 15 Watt (laptop/notebook standar) dan TDP 35 Watt (laptop gaming/workstation).
Notebook yang sudah menggunakan APU Bristol Ridge terbaru ini adalah beberapa seri Acer, seperti Aspire E5-553G dan notebook convertible HP Envy x360.
Kategori kedua adalah APU seri A9, A6, dan E2 dengan TDP 15 Watt atau di bawahnya (pengecualian pada A9) untuk notebook ultra portable yang hemat energi. Hingga kini belum diketahui, notebook/tablet apa saja yang sudah hadir di pasaran dengan chip AMD APU seri A9, A6, dan E2 ini.
Tags: Acer, AMD, AMD A10 9600P, AMD A12 9700P, AMD FX 9800P, APU, Aspire E5-553G, Envy x360, HP, Notebook, prosesor AMD generasi ke-7