June 17, 2016

Sambut Lebaran 2016, JD Gelar Promo Setengah Harga untuk 10 Ribu Produk

Penulis: Iwan Ramos Siallagan
Sambut Lebaran 2016, JD Gelar Promo Setengah Harga untuk 10 Ribu Produk  

MOBITEKNO – JD.ID, layanan e-commerce (e-dagang) B2C dan belanja online yang terafiliasi dengan Jd.com, mengumumkan program ‘JD Half’ yang digulirkan mulai Selasa (21/6/2016).

Pada program promosi ini, JD.ID akan menawarkan pemotongan harga secara bervariasi hingga 50 persen untuk 10 ribu produknya mulai dari berbagai kategori. Program ‘JD Half’ hanya hanya akan berlangsung sehari mulai pukul 9 pagi WIB hingga 9 malam WIB. Terdapat lebih dari 10 kategori barang yang tersedia mulai dari ponsel, smart gaming, elektronik hingga perlengkapan lainnya.

Menurut Teddy Arifianto, Head of Corporate Communications & Public Affairs JD.ID, “Mendekati hari raya Idul Fitri pada awal Juli nanti, biasanya banyak orang mempersiapkan sejumlah barang baru baik untuk dipakai sendiri hingga berbagi hadiah dengan handai taulan dan kerabat.”

“Program ‘JD Half’ menjadi alternatif yang baik bagi para pembeli cerdas untuk mendapatkan penawaran menarik dengan total jumlah barang mencapai 10 ribu buah, tanpa banyak persyaratan dan berlangsung dalam periode yang cukup panjang. Dengan demikian, akan lebih banyak konsumen yang berpeluang mendapatkan beragam produk dengan harga menarik,” tambah Teddy.

Promo ‘JD Half’ didukung oleh sembilan bank, di antaranya mulai dari Standard Chartered, Citibank, BRI, Mandiri, Danamon, BNI, OCBC NISP yang mencakup dukungan pada lebih dari 1400 produk. Produk tersebut juga akan mendapatkan tambahan promo berupa potongan harga dan fasilitas cicilan mulai dari 3 hingga 12 bulan.

JD.ID juga berpartisipasi dalam beberapa kegiatan promosi lainnya menjelang Lebaran tahun ini. Salah satunya, Jakarta Great online Sale yang digelar mulai 20 hingga 26 juni 2016 dan Hari Belanja Online Ramadan (Harboldan) yang mula digelar pada 24 Juni 2016. Pada kedua ajang tersebut, JD.ID pun menggelar aneka penawaran menarik dengan harga spesial.

 

 

Tags: , , , , , ,


COMMENTS