June 15, 2016

Overwatch Jadi Game Multiplayer FPS Pertama Blizzard yang Sukses Rangkul 10 Juta Gamer

Penulis: Iwan Ramos Siallagan
Overwatch Jadi Game Multiplayer FPS Pertama Blizzard yang Sukses Rangkul 10 Juta Gamer 

MOBITEKNO – Setelah sempat gagal merilis game genre MMORPG, Titan, di tahun 2014 lalu, developer game Blizzard Entertainment boleh berbangga. Pasalnya game pertamanya untuk kategori multiplayer FPS (first-person shooter), Overwatch, mendapat sambutan luas dari para gamer.

Meski baru dirilis Mei 2016 lalu, Blizzard melaporkan bahwa game andalan mereka keempat ini telah dimainkan setidaknya oleh 10 juta gamer di seluruh dunia, termasuk oleh bos Tesla Motors, Elon Musk.

Latar belakang Elon Musk sebenarnya jauh dari industri game. Meski demikian, penggagas proyek ambisius, seperti eksplorasi ruang angkasa SpaceX, mobil listrik Tesla, dan angkutan publik Hyperloop ini pun juga masih gemar bermain video (game). Termasuk game Overwatch yang baru-baru ini dimainkan olehnya.

Dalam ciutannya mengenai game Overwatch di Twitter, Elon mengatakan, “Sangat direkomendasikan @PlayOverwatch dari orang-orang hebat@Blizzard_Ent jika Anda doyan game ultrafast team FPS”.

Indikasi Overwatch bakal sukses sudah terlihat sejak game tersebut berhasil menarik 7 juta gamer hanya dalam waktu dua minggu. Game yang tersedia di platform PC, Xbox One, dan PS4 ini membagi para pemainnya dalam dua tim/grup (terdiri dari enam orang) yang saling berhadapan.

Kedua tim punya misi berbeda, yaitu misi mempertahankan dan misi menyerang/merebut suatu obyek (lokasi atau kendaraan). Apabila tim penyerang berhasil merebut sasarannya, tim tersebutlah yang menjadi pemenang. Sebaliknya, jika tim lawan berhasil bertahan, maka tim tersebutlah yang menjadi pemenang.

Berdasarkan data internalnya, Blizzard mengklaim game Overwatch yang dikembangkan dengan game engine sendiri ini merupakan "salah satu game tersukses yang diluncurkan secara global selama ini." Meski mereka tidak menyebut angka detailnya, bisa dikatakan jutaan copy game Overwatch telah laku terjual.

 

 

 

Tags: , , , , , , ,


COMMENTS