September 7, 2016

Meriahkan Hari Pelanggan Nasional 2016, Alfacart.com Terus Perlihatkan Komitmennya

Penulis: Eko Lannueardy
Meriahkan Hari Pelanggan Nasional 2016, Alfacart.com Terus Perlihatkan Komitmennya 

MOBITEKNO – Hari Pelanggan Nasional 2016 jadi momentum yang tepat bagi para produsen dan penyedia layanan untuk memperlihatkan komitmennya. Salah satu penyedia layanan yang memanfaatkan momentum tersebut adalah Alfacart.com. Mereka berkomitmen untuk terus menghadirkan layanan penjualan yang mengutamakan kepercayaan serta kepuasan pelanggan.

Seperti ditegaskan oleh Haryo Suryo Putro, Chief Operating Officer & Chief Marketing Officer Alfacart.com bahwa kepercayaan pelanggan menjadi fokus layanan Alfacart.com. Sebanyak 34% konsumen diperkirakan masih ragu terhadap kepastian kualitas produk yang dibelinya dan 30% mengatakan tidak puas terhadap layanan-layanan yang mereka temukan saat ini.

"Sebagai pelaku e-commerce di Tanah Air, kami hadir dengan pemahaman yang sangat baik terhadap tantangan serta kebutuhan konsumen. Dengan begitu, kami mampu menghadirkan layanan yang mampu menjawab keraguan konsumen, sekaligus mampu memberikan kepuasan berkat beragam nilai tambah yang kami suguhkan," ujar Haryo.

Layanan Online to Offline (O2O) memanfaatkan jaringan Alfamart sebagai Pick Up Point adalah salah satu upaya Alfacart.com untuk memberikan kepastian kualitas dari barang-barang yang dibeli konsumen. Selain itu, konsumen yang masih memiliki keraguan terhadap keamanan transaksi online dapat melakukan pembayaran langsung di kasir-kasir Alfamart yang menjadi tempat pengambilan barang.

“Alfacart.com memberikan opsi kepada konsumen untuk dapat menikmati kemudahan dan kenyamanan berbelanja online. Upaya ini tidak hanya bernilai positif bagi konsumen, namun diharapkan juga akan berkontribusi terhadap pertumbuhan industri e-Dagang Indonesia yang selama ini masih rendah,” tambah Haryo.

Luasnya jaringan Alfamart yang mendukung Alfacart.com, menjadikan pemesan dapat pergi ke toko Alfamart terdekat untuk melakukan pembayaran tunai sekaligus menikmati layanan Pick Up Point, yang ditawarkan sebagai solusi. Pick Up Point juga dihadirkan sebagai solusi bagi masyarakat urban yang rata-rata memiliki kesibukan tinggi dan ingin lebih efisien dalam mengatur waktu berbelanja.

Lalu, apa keuntungan yang diraih konsumen? Keuntungan dari layanan ini antara lain adalah penghematan karena konsumen terbebas dari biaya pengiriman, aman karena konsumen mendapatkan kepastian tentang kondisi dari produk yang dipesan, serta fleksibilitas karena waktu dan lokasi pengambilan dapat ditentukan sendiri oleh konsumen.

Pemahaman Alfacart.com yang mendalam terhadap gaya hidup menjadikan e-commerce ini mengerti produk-produk apa saja yang dibutuhkan oleh masyarakat. Untuk itu, Alfacart.com menyediakan rangkaian produk yang lengkap dengan penawaran harga menarik, dari produk-produk fashion, gadget dan elektronik, groceries, hingga produk-produk lain yang dibutuhkan untuk mendukung gaya hidup terkini.

"Produk-produk yang kami tawarkan adalah produk-produk berkualitas dari brand-brand ternama maupun produksi kreatif dengan kualitas yang tetap terjaga dari para pengusaha mikro yang menjadi mitra Alfacart.com. Terhadap mitra dari usaha mikro, Alfacart.com juga memberikan bimbingan agar produk-produk yang dipasarkan mampu memenuhi standar kualitas yang ditentukan," tutup Haryo.

 

Tags: , , , , ,


COMMENTS