November 1, 2016

All New Honda CBR250RR Produksi AHM Berhasil Curi Perhatian di Sepang

Penulis: Eko Lannueardy
All New Honda CBR250RR Produksi AHM Berhasil Curi Perhatian di Sepang 

MOBITEKNO – Ada yang menarik di ajang balap MotoGP di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia pada tanggal 30 November lalu. Ya! PT Astra Honda Motor (AHM) memboyong All New Honda CBR250RR yang diproduksinya untuk diperkenalkan lebih luas. Hasilnya, motor sport dua silinder ini mampu menyedot perhatian para pecinta balap yang memadati area booth Honda.

Tak main-main, AHM memboyong dua unit All New Honda CBR250RR sekaligus, yakni varian Racing Red dan versi modifikasi yang mengambil tema "Cowboy Style". Kedua model ini dipamerkan bersamaan dengan jajaran motor sport premium Honda lainnya yang mengusung filosofi "Total Control", seperti replika motor sport RC213V dan versi jalanannya, RC213V-S.

Dikutip via situs resmi AHM, GM Marketing Planning and Analysis Division AHM A. Indraputra menegaskan bahwa All New Honda CBR250R sengaja dibawa ke Sepang, Malaysia untuk lebih dekat kepada pecinta motor sport. "Kami pun senang motor ciptaan anak bangsa ini pun disambut antusias tak hanya oleh para pecinta motor sport di dalam negeri, namun juga dari berbagai negara."  

Di Indonesia, AHM juga terus berupaya untuk memperkenalkan All New Honda CBR250RR lebih luas kepada masyarakat. Melalui acara yang bertajuk CBR250RR Premiere Night Gathering Expect the Unexpected, All New Honda CBR250RR telah menyapa pecinta motor sport di 8 kota besar di Indonesia yaitu Bandung, Surabaya, Yogyakarta, Denpasar, Medan, Palangkaraya, Makassar, dan Solo.

Motor sport premium ini juga telah diperkenalkan langsung oleh pebalap MotoGP, Marc Marquez di hadapan sekitar 4.000 orang di Sentul International Circuit, (25/10). Filosofi Total Control yang sama antara mesin MotoGP RC213V dengan All New Honda CBR250RR menjadikan Marc Marquez sebagai sosok yang paling tepat untuk menunjukkan performa tinggi All New Honda CBR250RR.

 

Tags: , , , , , ,


COMMENTS