November 1, 2016

Vphone S8, Smartphone Terkecil Di Dunia Dijual US$ 30.64

Penulis: Desmal Andi
Vphone S8, Smartphone Terkecil Di Dunia Dijual US$ 30.64  

MOBITEKNO – Smartphone terkecil di dunia ini sudah bisa didapatkan melalui sistem Pre Order melalui toko online Gearbeast dengan harga US$ 30.64. Ada dua opsi warna yang ditawarkan, yaitu black dan silver. VPhone S8 memang hanya tersedia di Tiongkok sehingga untuk pemesanan yang berasal dari luar Tiongkok akan dikenakan biaya pengiriman tambahan, sesuai dengan jarak dan jasa kurir yang dipilih.

VPhone S8 hadir dengan layar sebesar 1,54 inci, terkecil yang ada di smarthone modern saat ini. Oleh sebab itu, banyak pihakyang mengatakan Vphone S8 lebih cocok dikatakan sebagai sebuah smartwatch. Di dalamnya dibekali dengan chipset Mediatek MTK 2502, memori 64 MB RAM, dan storage internal 128 MB yang asih bisa ditambah dengan adanya slot micro SD.

""

Fitur tambahan lainnya yang ada di Vphone S8 adalah sensor detak jantung dengan koneksi Bluetooth 4.0 dan Pedometer. Tidak ada kamera di belakangnya tetapi Vphone S8 dapat dijadikan sebuah remote untuk kamera jika dihubungkan dengan perangkat Android atau iOS lainnya yang memiliki kamera.

Karena bentuknya yang kecil serta spesifikasi yang sederhana, Vphone S8 menggunakan OS proprietary yang ringan sehingga baterai berkapasitas 380 mAh bisa mendukung perangkat ini dalam durasi yang lama. Pemesanan memang sudah bisa dilakukan saat ini gearbest, tetapi pengiriman baru akan dilakukan pada 30 November 2016.  

Sumber: Gizmo China

Tags: , , ,


COMMENTS