MOBITEKNO – Saat berkendara dalam kecepatan yang cuku tinggi, melakukan perpindahan transmisi seringkali harus memerhatikan RPM agar prosesnya berlangsung mulus. Namun, saat ini melalui Ford Shelby GT350 dan GT350R, para pengemudi dibuat mudah dengan adanya indikator kapan harus melakukan perpindahan transmisi melalui indikator yang tampil di hadapan pengemudi.
Indikator ini tampil dengan mode Head-Up dan memiliki fungsi kontrol perpindahan transmisi yang bisa diatur secara fleksibel. Fungsi kontrol ini bisa mengatur berapa RPM yang diinginkan untuk perpindahan transmisi dan memiliki tiga mode tampilan indikator.
Ketiga mode ini adalah Tach, Track, dan Drag. Mode Tach akan menampilkan pergerakan indikator LED dari kiri ke kanan. Di ujung kanan ini pengemudi dapat melakukan perpindahan transmisi secara halus. Mode Track menampilkan dua garis LED dari ujung luar ke dalam. Sementara mode Drag akan memberikan informasi kepada pengemudi waktu perpindahan transimisi saat lampu LED menyala. Untuk lebih jelasnya, Anda bisa melihat video berikut ini.
Sumber: autoguide
Tags: Ford, GT350, GT350R, Head-Up, Shelby