September 26, 2015

Avaya Tunjuk Nidal Abou-Ltaif untuk Pimpin Eropa, Timur Tengah, MEA, dan APAC

Penulis: Desmal Andi
Avaya Tunjuk Nidal Abou-Ltaif untuk Pimpin Eropa, Timur Tengah, MEA, dan APAC 

MOBITEKNO – Penunjukan Nidal Abou-Ltaif sebagai Presiden Avaya untuk kawasan Eropa, Timur Tengah, dan Afrika, dan APAC ini guna lebih mendorong inovasi solusi Avaya yang mengutamakan konsumen dan lebih membantu pelanggan untuk meraih tujuan transformasi digital. Penunjukkan ini sekaligus memperluas hubungan antara pemangku kepentingan bisnis di seluruh wilayah yang dipimpinnya sehingga dapat memberikan hasil bisnis yang lebih luas.

“Memiliki organisasi yang fokus pada pelanggan membutuhkan pembangunan solusi dan layanan yang memberikan hasil yang diinginkan oleh pelanggan,” ujar Nidal dalam siaran pers Avaya.

Sebelumnya Nidal telah memimpin Global Growth Markets Sales Avaya untuk area Afrika, Turki, Rusia, India, dan Tiongkok,sejak awal 2014. Kini, di posisi barunya, Nidal akan mendorong etos inovasi dan solusi pada Avaya untuk membantu pelanggan setia Avaya.

Tags: , ,


COMMENTS