MOBITEKNO – Bagi anda yang ingin melihat gelaran Gaikindo International Auto Show atau GIIAS 2015 Pada tanggal 20–30 Agustus 2015 di ICE, BSD City secara gratis bukanlah suatu hal yang mustahil. Ada beberapa tips dan trik yang bisa digunakan agar Anda bisa masuk ke ICE secara gratis.
Andy Wismarsyah, Presiden Direktur Seven Events sebagai event organizer GIIAS 2015 mengatakan bahwa berbagai program dilaksanakan untuk memanjakan para pecinta otomotif. "GAIKINDO ingin memberikan apresiasinya untuk para pecinta Pameran GAIKINDO, dengan memberikan program khusus misalnya pada tanggal 26 Agustus ini, para pelajar akan dapat 1 tiket gratis setiap membeli tiket GIIAS, hanya dengan menunjukkan kartu pelajar,” ujarnya.
Penasaran dengan hal ini? berikut adalah caranya :
PROGRAM PERTAMINA: Anda dapat menunjukkan struk pembelian Pertamax Series senilai Rp. 500.000 atau Fastron Series 4 liter (1 galon) di seluruh SPBU di Jabodetabek dan Bandung, selama periode 1–30 Agustus 2015 dan memperoleh tiket masuk gratis.
PROGRAM BLIBLI.COM: Pengunjung akan diberikan tiket gratis masuk GIIAS 2015 senilai Rp. 60.000 (Jumat, Sabtu, Minggu) dengan menunjukkan struk pembelian produk Car Care di blibli.com dengan nilai pembelian di atas Rp. 50.000
PROGRAM UNTUK PELAJAR/MAHASISWA: Bagi yang masih berstatus pelajar atau mahasiswa dan ingin mengunjungi GIIAS 2015 secara gratis, GAIKINDO menyiapkan tiket promo “Buy One Get One Free” dengan menunjukkan kartu pelajar yang masih berlaku. Promo ini hanya berlaku pada tanggal 26 Agustus 2015. Jadi tunggu apalagi, segera ajak teman kamu ke GIIAS 2015 dan kamu bisa masuk secara gratis.
PROGRAM MEDIA SOSIAL: Penyelenggara GIIAS 2015 juga telah menyiapkan 10 tiket masuk gratis ke GIIAS 2015 bagi mereka yang mengikuti kuis “Kontes Selfie In Car” yang diadakan oleh Mall Alam Suteradi media sosial. Caranya gampang banget, cukup follow media sosial Mall Alam Sutera terlebih dahulu lalu kemudian unggah foto selfie anda di media sosial tersebut.
Itulah beberapa cara yang bisa anda manfaatkan untuk mendapatkan tiket masuk gratis ke GIIAS. Semoga anda beruntung.
Tags: Blibli.com, GIIAS 2015, GIIAS2015, Pertamina, Tiket Promo GIIAS