June 19, 2015

Kembali Masuk Pasar Smartphone, Nokia Racik Android?

Penulis: Eko Lannueardy
Kembali Masuk Pasar Smartphone, Nokia Racik Android? 

MOBITEKNO – Nokia pada akhirnya sangat berkeinginan kembali meramaikan pasar smartphone. Pasalnya, penegasan langsung disampaikan oleh Rajeev Suri, CEO Nokia yang dikutip oleh Mobitekno dari GSMArena. Suri mengatakan bahwa perusahaannya berencana untuk kembali menghadirkan smartphone mulai tahun 2016 nanti.

Menariknya, Nokia akan menggunakan strategi yang sama untuk kembali ke pasar smartphone seperti ketika mereka menghadirkan tablet N1. Perusahaan asal Finlandia ini akan segera merancang smartphone pertamanya dan akan memberikan lisensi kepada rekanannya.

Melihat strategi tersebut, Nokia tidak secara langsung akan memproduksi smartphone tersebut, tetapi mencari mitra yang tepat. Suri menambahkan bahwa saat ini tidak sedikit mitra yang ingin bergandengan tangan dengan Nokia untuk memproduksi smartphone.

"Nama besar Nokia masih dipandang oleh sejumlah perusahaan. Tentu saja, kami tak akan kesulitan menemukan mitra yang tepat guna merancang smartphone yang diinginkan. Sebagai contoh, kerjasama kami bersama Foxconn mampu menghadirkan tablet N1," ujar Suri.

Sayangnya, hingga paruh kedua tahun depan, Nokia belum bisa memberikan lisensi tersebut ke sejumlah mitranya. Hal ini terbentur masalah kesepakatan mereka saat menjual divisi mobile ke Microsoft di tahun 2013 lalu.

Menjadi pertanyaan, apakah Nokia akan menghadirkan smartphone racikannya tersebut dengan sistem operasi Android? Melihat kehadiran tablet N1 yang dirancang bersama Foxconn, banyak yang berasumsi Nokia akan menghadirkan smartphone masa depannya tersebut dengan sistem operasi yang sama.

Soal kebenarannya, kita hanya bisa menunggu pembuktiannya di tahun 2016 nanti! Sementara itu, semenjak mengambil alih bisnis mobile Nokia, Microsoft juga belum mampu meraih pangsa pasar smartphone secara signifikan. Microsoft terus berupaya memasarkan Lumia dengan Windows Phone sebagai sistem operasi andalannya.

 

Sumber: GSMArena

Tags: , , ,


COMMENTS