June 19, 2015

Adobe Perkenalkan Jajaran Aplikasi Adobe Creative Cloud 2015

Penulis: Desmal Andi
Adobe Perkenalkan Jajaran Aplikasi Adobe Creative Cloud 2015 

MOBITEKNO – Adobe Creative Cloud 2015 merupakan update dari jajaran aplikasi Adobe Creative Cloud. Mulai dari Potoshop CC, Illustrator CC, Premiere Pro CC, dan Indesign CC mengalami peningkatan fungsi dan fitur pada versi 2015 ini. Bahkan, beberapa fitur baru turut hadir dalam versi Creative Cloud 2015 ini.

Selain fitur, Adobe juga memperkenalkan tambahan aplikasi baru seperti Brush CC, Shape CC,Color CC, dan Photoshop CC untuk kebutuhan perangkat mobile berbasis Android. Sejak pertama kali diluncurkan pada tahun 2012, Adobe Creative Cloud memang harus memiliki integrasi yang baik dengan berbagai perangkat mobile melalui aplikasi-aplikasi yang bisa digunakan secara gratis. Oleh sebab itu, aplikasi-aplikasi untuk Android tersebut bisa terkoneksi dengan jutaan pekerja kreatif yang menggunakan Adobe di seluruh dunia.

“Rilis 2015 Creative Cloud penuh dengan inovasi,” ujar David Wadhwani, Senior Vice President Digital Media Adobe. “Teknologi CreativeSync kami bisa memperdalam koneksi antara aplikasi desktop dan mobile, baik iOS maupun Android,” tambah Wadhwani.

Selain Android, Adobe juga meng-update banyak aplikasi mobile Creative Cloud untuk perangkat iPhone dan iPad, seperti Adobe Comp CC, Photoshop Mix, Photoshop Sketch, Illustrator Draw, Brush CC, Shape CC, dan Color CC. Di versi 2015 ini, Adobe juga merilis Adobe Hue CC yang dapat digunakan untuk menangkap berbagai pencahayaan dengan kualitas produksi  untuk kebutuhan video, film, dan dunia penyiaran dengan memanfaatkan kamera iPhone.

 

Tags: , , , ,


COMMENTS