April 19, 2015

Mercedes AMG F1 W06 Ubah Desain Sayap Depan

Penulis: Desmal Andi
Mercedes AMG F1 W06 Ubah Desain Sayap Depan 

MOBITEKNO – Di ajang balap Formula 1 tahun 2015, Mercedez masih mendominasi, baik dari pole posistion maupun keseluruhan balapan, walau di Malaysia Ferrari sempat menjadi nomer 1. Namun, hal itu semua tentu bukan berkat kerja mesin saja, tetapi juga desain yang membantu performa mobil, terutama dari sisi aerodinamika. Aliran udara didesain agar dapat membantu Mercedes AMG F1 W06 mampu melesat dengan kencang.

Beberapa perubahan terus dikembangkan guna mendapatkan kecepatan dan kestabilan mobil seperti yang diinginkan tim dan pembalap. Salah satunya adalah sayap. Di seri China minggu lalu, AMG F1 W206 menggunakan sayap depan (front wing) yang mengalami sedikit perubahan dari seri sebelumnya. Sayap baru ini memiliki konsep yang berbeda dari sayap sebelumnya.

Belum diketahui, apakah sayap baru ini akan turut digunakan pada seri GP Bahrain atau tidak pada minggu ini. Namun, seperti yang diinformasikan F1Technical, perbedaaan utama antara sayap baru dan lama Mercedes F1 W06 ini adalah rancangan lubang terowongan untuk mengalirkan udara di sekitar roda. Kini, total ada lima unsur yang mempengaruhi aliran udara di sayap depan F1 W06 untuk mengurangi efek drag pada roda.

Terowongan udara pada sayap baru kini memiliki bentuk pusaran mulai dari bagian terluar hingga paling belakang. Dengan sedikit sayatan pada bagian belakang dan desain lubang yang dapat membentuk pusaran udara dapat mendukung kecepatan tinggi dari AMG F1 W06.

Bagian luar lubang udara ini juga memiliki dimensi lebih besar dari sayap sebelumnya, dan bahkan tim-tim F1 lainnya. Di bagian luar, kini sayap baru juga memiliki lebih banyak elemen dan profil. Di bagian sayap dekat Front Wing End Plate (FWEP), Mercedes juga membuatnya dengan bentuk lebih persegi yang membentuk sudut 90 derajat. Desain ini dinilai cukup agresif karena sebenarnya dapat membentuk pusaran udara di depan roda. Namun, Mercedes cukup percaya diri dengan desain ini.

Semua perubahan ini dilakukan untuk mengoptimalkan aliran udara dari bagian depan kendaraan. Namun, banyak pihak yang mengatakan perubahan desain pada bagian sayap depan Mercedes dilakukan terburu-buru, hanya meng-update sayap lama. Biasanya tim-tim F1 membutuhkan waktu yang lama untuk merancang sayap depan dan belakang mobilbalap mereka.

 

 

Tags: , ,


COMMENTS