MOBITEKNO – Huawei Indonesia kembali memperkenalkan satu produk smartphone terbarunya, Honor 4C. Ditujukan untuk kelas menengah, smartphone ini telah dibekali sistem operasi Android 4.4 alias KitKat yang dibalut antarmuka EMUI 3.0 dengan prosesor 64-bit octa core Kirin 620 1,2 GHz.
Dukungan spesifikasi lainnya yang tak kalah menarik adalah RAM sebesar 2 GB dan internal storage berkapasitas 8 GB. Tak perlu khawatir jika pengguna ingin menyimpan data lebih banyak karena smartphone ini juga dilengkapi slot microSD yang mampu menampung data tambahan hingga 32 GB.
Pada bagian display, Honor 4C memiliki rasio layar 76% dan frame yang sangat tipis. Pada kerangka penutup bagian belakang atau back cover, smartphone ini memiliki tekstur seperti sutera yang memberi sentuhan elegan dan mewah. Dimensinya sendiri adalah 143,3 x 71,9 x 8,8 mm sehingga smartphone 5 inci ini sangat nyaman saat digenggam.
Tak lupa, dukungan lainnya yang turut disematkan adalah kamera depan 5 MP dan 13 MP untuk kamera belakang. Ditopang dengan berbagai feature menarik, kedua kamera yang disematkan ke dalam smartphone ini juga mampu menghasilkan foto yang berkualitas.
Feature Smart Beauty mampu mengatur metode pencahayaan untuk hasil foto selfie yang lebih baik. Selain itu, mode Refocus juga tersedia untuk memudahkan pengguna mengatur fokus kamera pada area yang diinginkan setelah pengambilan foto.
Ada pula feature Ultra-fast Snapshot. Lewat feature ini, pengguna bisa lebih cepat untuk mengabadikan beberapa momen berharga yang ada di depan mata. Untuk memperkaya pengalaman fotografi, ada pula feature Selfie Panorama sehingga memudahkan foto wefie dan Audio Foto yang mampu merekam selama 10 detik setelah mengambil foto.
Mengenai kapasitas baterai yang disematkan, pengguna juga tak perlu khawatir cepat boros. Pasalnya, Honor 4C telah didukung baterai berkapasitas 2.500 mAh dari Sony dengan kemampuan SmartPower 2.5 yang mampu menghemat daya pemakaian hingga 30%.
Tertarik untuk memiliki smartphone ini? Huawei Indonesia memasarkan Honor 4C dengan harga Rp2.299.000. Penjualan pre-order sudah dibuka sejak tanggal 25 Juni hingga 3 Juli 2015 nanti. Bagi Anda membeli produk ini, Huawei juga menawarkan beberapa bonus menarik dan lucky dip voucher belanja hingga Rp500 ribu.
Tags: Honor 4C, Huawei, Smartphone