July 1, 2015

Huawei Honor 7 Resmi Meluncur, Kamera Utama 20 MP Plus Sensor Fingerprint

Penulis: Eko Lannueardy
Huawei Honor 7 Resmi Meluncur, Kamera Utama 20 MP Plus Sensor Fingerprint 

MOBITEKNO – Ditunggu cukup lama, akhirnya Huawei pada akhir bulan Juni ini mengumumkan kehadiran smartphone unggulannya yang terbaru, Huawei Honor 7. Ditujukan untuk kelas menengah ke atas, smartphone ini hadir dengan desain dan beragam feature menarik di dalamnya.

Seperti dikutip via AndroidCentral, untuk performa kinerjanya Honor 7 oleh Huawei disematkan chipset buatannya sendiri, Kirin 935. Konfigurasi chipset ini adalah perpaduan empat prosesor Cortex-A53 dengan clock speed 2,2 GHz dan empat prosesor Cortex-A53 dengan clock speed 1,5 GHz.

Dukungan lainnya yang tak kalah menarik adalah GPU Mali T-628 untuk meningkatkan kinerja grafis dan RAM sebesar 3 GB. Huawei Honor 7 hadir dengan bentang layar 5,2 inci yang memiliki resolusi 1080p. Terlihat premium, smartphone ini memiliki desain unibodi dengan balutan material alumunium.

Menyisir dukungan kamera yang dibenamkan, Huawei mengadopsi resolusi 20 MP untuk kamera utamanya yang terpasang di body bagian belakang. Tak hanya itu, kamera utamanya juga ditopang dengan Phase Detection Auto Focus plus Aperture F2.0. Ada juga pemindai sidik jari di bawah kamera belakang.

Sedangkan kamera depannya, Huawei membenamkan sensor berkekuatan 8 MP. Untuk catu dayanya, Huawei Honor 7 telah dibekali baterai dengan kapasitas 3.100 mAh. Soal konektivitas, tak hanya membenakan feature WiFi dan Bluetooth, Huawei juga melengkapinya dengan dukungan NFC serta jaringan 4G LTE.

Huawei Honor 7 memakai sistem operasi Android 5.0 alias Lollipop dengan launcher Emotion 3.1. Ada tiga versi Honor 7 yang ditawarkan oleh Huawei, yakni dengan penyimpan internal 16 GB Single Sim Card, pilihan Dual Sim Card, dan penyimpan internal sebesar 64 GB dengan Dual Sim Card.

Untuk model 16 GB Single Sim Card dan Dual Sim card, Huawei menawarkannya masing-masing dengan harga US$320 dan US$355. Sedangkan versi tertinggi, yakni 64 GB Dual Sim Card ditawarkan dengan harga US$400. Seluruh varian tersebut hanya akan dipasarkan di Tiongkok pada tanggal 7 Juli 2015 nanti.

 

Sumber: AndroidCentral

Tags: , , ,


COMMENTS