January 2, 2017

Tahun 2016 Google Hapus 900 Juta Link yang Melanggar Hak Cipta

Penulis: Desmal Andi
Tahun 2016 Google Hapus 900 Juta Link yang Melanggar Hak Cipta 

MOBITEKNO – Selama tahun 2016, Google memang diandalkan sebagai mesin pencari di dunia Internet. Para pengguna dunia maya mengandalkan Google untuk mencari informasi sekecil apapun, termasuk juga pencarian sumber-sumber lagu, video, dan file lainnya yang mengaandung unsur pelanggaran hak cipta (bajakan). Namun, Google telah bertindak berdasarkan catatan DMCA Takedown yang selalu mengawasi link-link yang mengandung pelanggaran hak cipta, sehingga search engine ini dapat mengambil keputusan cepat untuk menghapus link tersebut.

Tidak tanggung-tanggung jumlah link bajakan tersebut. Selama tahun 2016, Googl berhasil menghapus sekitar 900 juta link. Angka ini cukup menakjubkan karena meningkat hampir 100 persen jika dibandingkan ada tahun 2015.

Google memang terus memperbarui sistem pencarian mereka untuk memastikan pengunjung mendapatkan hasil yang paling relevan, sesuai dengan keinginannya. Akan tetapi, Google juga memiliki batasan jika yang dicari mengandung unsur pembajakan.

Di tahun 2016 memang para pemegang hak cipta meminta Google untuk selalu menghapus link yang merujuk ke pelanggaran hak cipta. Setidaknya ada sekitar 1 miliar laporan yang terkait dengan laporan tersebut. Dengan begitu, jumlah 900 juta link yang dihapus sudah memenuhi sekitar 89,8 persen dari laporan link bajakan yang masuk ke Google. Angka ini juga berarti Google setidaknya menghapus 20 juta link setiap minggunya. 

Sumber: Uber Gizmo

Tags: , , , , ,


COMMENTS