November 6, 2016

Komunitas Bukalapak Berikan Pelatihan Manajemen Berbisnis Online

Penulis: Eko Lannueardy
Komunitas Bukalapak Berikan Pelatihan Manajemen Berbisnis Online 

MOBITEKNO – Komunitas Bukalapak kembali menjalankan rangkaian seminar dan workshop dalam program “Belajar Ngelapak Bersama Komunitas” di tujuh kota di Indonesia. 

Selain di Jakarta, seminar dan workshop ini juga digelar di Medan, Palembang, Makassar, Semarang, Solo dan Magelang. Seminar dan workshop di tujuh kota ini dimulai sejak bulan Oktober 2016 hingga akhir Januari 2017. 

Program ini sengaja digelar sebagai wujud nyata komitmen Bukalapak dalam mendukung dan mengembangkan potensi pegiat komunitas Bukalapak yang berada di seluruh Indonesia.

Mengawali pelaksanaan program, Bukalapak memberikan pembekalan kepada perwakilan komunitas dari setiap kota yang bertujuan untuk menyiapkan mereka sebagai pemimpin dan trainer di dalam komunitasnya.

Selanjutnya, para perwakilan komunitas ini tak hanya akan berbagi ilmu kepada anggota komunitas lainnya, tetapi juga kepada masyarakat sekitar dalam hal berbisnis online. Kegiatan ini berlangsung sejak bulan Agustus lalu di Jakarta.

Program “Belajar Ngelapak Bersama Komunitas” ditargetkan kepada 100 UKM di masing-masing kota. Materi pelatihan dalam program dibagi menjadi dua kurikulum utama, yaitu pelatihan manajemen bisnis dan cara memasarkan produk via Bukalapak.

Muhammad Fikri, Head of Community Management Bukalapak menegaskan bahwa seluruh pelatihan yang sebelumnya diberikan kepada komunitas lebih fokus kepada aspek aplikasi teknik berjualan yang baik.

"Pada program ini, kami berkolaborasi langsung dengan komunitas memberikan pelatihan yang lebih komprehensif untuk anggota komunitas dan masyarakat luas. Kami bangga dengan semangat kebersamaan yang dihasilkan," ungkap Fikri.

Dengan jumlah lebih dari satu juta pelapak dan komunitas yang tersebar di 75 kota di Indonesia, Bukalapak ingin terus mengembangkan pengetahuan dalam memanfaatkan Bukalapak sebagai marketplace dalam meningkatkan bisnis mereka.

 

Tags: , , , ,


COMMENTS