October 21, 2022

Dapat Pendanaan Tambahan dari Mitsui, Startup Xurya Dukung Perusahaan Tanah Air Transisi ke Energi Surya

Penulis: Iwan RS
Dapat Pendanaan Tambahan dari Mitsui, Startup Xurya Dukung Perusahaan Tanah Air Transisi ke Energi Surya 

Mobitekno – PT Xurya Daya Indonesia (Xurya) startup penyedia jasa sewa dan instalasi PLTS (Pembangkit Listrik Tenaga Surya) menerima pendanaan tambahan seri A dari Mitsui & Co. (Mitsui) dan PT Surya Semesta Internusa Tbk (SSIA). Ini berarti total pendanaan hingga yang telah didapatkan Xurya telah mencapai mencapai US$ 33 juta (sekitar Rp 510 miliar). Pada pendanaan sebelumnya di awal 2022, Xurya telah mendapatan dana sebesar US$ 21,5 juta dari East Ventures (Growth fund), Saratoga, Schneider Electric, dan New Energy Nexus.

Managing Director dan Co-Founder Xurya, Eka Himawan mengapresiasi kepercayaan dari Mitsui dan Surya Semesta Internusa serta para partner kami dan customer Xurya. Pendanaan akan dialokasikan untuk perluasan pembangunan PLTS dalam mempercepat transisi energi bersih dan berkelanjutan bagi perusahaan di Indonesia.

Menurutnya, Xurya berencana untuk mengalokasikan pendanaan pada ekspansi pembangunan PLTS yang telah mengalami pertumbuhan hingga tiga kali lipat sejak awal tahun 2022. Selain itu, dana ini juga akan digunakan untuk perkembangan teknologi serta menambah sumber daya manusia untuk mendongkrak kinerja perusahaan dalam akselerasi implementasi energi terbarukan untuk energi bersih dan berkelanjutan di Indonesia. Terutama saat ini, Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) telah menargetkan bauran energi baru dan terbarukan mencapai 23% di tahun 2025.

Xurya 01

Hiromu Kayamori, GM Div Bisnis Hilir Baru. Mitsui & Co., Ltd., mengatakan “Kami berkomitmen untuk mengembangkan dan mempromosikan teknologi dan bisnis baru yang mengurangi dampak lingkungan secara global. Kami bertujuan untuk berkontribusi pada pertumbuhan Xurya dan dekarbonisasi Indonesia dengan memanfaatkan keahlian kami yang dikembangkan di seluruh dunia dan jaringan kami yang luas di Indonesia.”

Hingga penghujung bulan September 2022, bisnis Xurya berkembang sangat pesat dan telah mengoperasikan PLTS Atap di lebih dari 60 perusahaan dan juga sedang melakukan pemasangan di lebih dari 40 perusahaan lainnya.

Presiden Direktur PT Surya Semesta Internusa Tbk (SSIA), Johannes Suriadjaja mengungkapkan “Pendanaan ini merupakan bentuk dukungan kami untuk mempercepat pemanfaatan energi baru terbarukan melalui instalasi solar panel (PLTS Atap), salah satunya di kawasan industri. Sekaligus komitmen kami dalam menciptakan kawasan industri yang inklusif dan berkelanjutan di Indonesia.”

Tags: , , , , , ,


COMMENTS