Mobitekno – Hobi seseorang ternyata bisa memotivasi orang untuk membuat video menarik yang dapat disaksikan oleh banyak orang. Didukung dengan komunitas yang terkait dengan hobi tersebut, mereka pun bisa sekaliah share mengenai update hobi mereka yang sedang dijalankan. Ketertarikan membuat konten kreatif berdasarkan hobi ini disampaikan langsung oleh Irfan Rinaldi selaku product Marketing manager Samsung Electronics Indonesia dalam acara Galaxy Creator Workshop bertema ‘Be A Creator, be Awesome You’.
Melalui event yang diselenggarakan Samsung ini, Samsung ingn menegaskan bahwa semua orang bisa menjadi seorang content creator. Galaxy Creator Workshop juga mengajak semua pengguna Samsung A Series seperti galaxy A51 dan galaxy A71 untuk membuat konten video menarik. Semua fitur dalam smartphone tersebut sudah mendukung pengguna yang ingin menjadi content creator. Apalagi informasi dari Samsung menyebutkan bahwa sebanyak 78 persen masyarakat Indonesia ternyata mengakses konten dari media sosial dan 76 persen mengonsumsi video streaming, serta 70 persen lagi lebih senang menonton secara langsung. Hasil survei ini menggambarkan aktivitas masyarakat selama pandemi Covid-19 berlangsung.
“Semua orang bisa menjadi content creator selama ada passion dan ada informasi yang mau disampaikan. Angka-angka hasil survei tadi juga menjadi peluang emas bagi anak-anak muda di Indonesia pengguna Galaxy A Series seperti Galaxy A51 dan A71 untuk membuat konten yang awesome,” ujar Irfan Rinaldi. “Saya sendiri mulai membuat konten karena terdorong dari hobi, terutama di masa pandemi ini. Dengan membuat konen saya juga bisa belajar sesuatu hal yang baru. Dan, Galaxy A51/A71 dapat mendukung content creator melalui fitur-fitur yang ada di dalamnya,” lanjut irfan.
Samsung Galaxy A51/A71 sendiri dibekali dengan prosesor yang bertenaga untuk mendukung content creator. Selain itu, fitur kameranya juga terbilang lengkap. Selain dilengkapi kamera ultra wide angle, smartphone ini juga memiliki fitur super steady, pilihan filter yang banyak, kamera makro, hingga layar super AMOLED yang begitu jernih.
“Saat ini saja Youtube sudah memiliki lebih dari 2 miliar pengguna yang sudah login ke dalamnya di setiap bulannya. Secara konten, setiap menitnya lebih dari 500 jam konten, diupload ke Youtube. Di Indonesia sendiri, perkembangan konten di Youtube berkembang pesat. Dari hanya 2 channel yang memiliki lebih dari 1 juta subscriber di 2016, di tahun 2019 meningkat menjadi 474 channel yang memiliki lebih dari 1 juta subscriber,” kata Wafa Taftazani, Country Strategic Partnership Lead Youtube Indonesia.
Angka-angka tersebut tentunya menunjukkan semakin banyaknya konten video yang dibuat oleh content creator. Selain itu, jenis dan ragam video pun semakin meningkat tajam. Inilah yang membuat Samsung mengadakan Galaxy Creator Workshop untuk memberikan beragam tips bagi pengguna smartphone Samsung yang ingin terjun menjadi Content Creator.
“Buat para Galaxy users, Quad camera pada Galaxy A51 dan A71 ini buat saya dapat meng-empower kebutuhan untuk membuat konten video, karena banyak fitur yang bisa kita eksplorasi lagi untuk menghasilkan konten yang awesome. Fitur Super steady yang disediakan di Galaxy A51 dan A71 membuat kita lebih efisien karena tidak perlu lagi membeli gimbal. Dengan satu smartphone Galaxy A51 atau A71 saja, kita dapat melampaui batas-batas yang ada seperti misalnya mengurangi guncangan dengan Super Steady, mengambil landscape yang luas dengan Ultra-Wide, sampai mendapatkan stok foto macro yang sangat detail. Dan yang terakhir saran dari saya, jadilah content creator yang konsisten dalam membuat konten dan jaga orisinalitas supaya kamu tetap stand out dan makin banyak views nya,” ucap Glenn Prasetya, Content Creator.
Dengan beragam fitur dan teknologi terbaik yang ditawarkan oleh Samsung Galaxy A51|A71 seperti teknologi quad camera, prosesor berperforma tinggi dan baterai berkapasitas besar, hal ini menjadi sangat penting untuk mendukung para Galaxy users yang ingin meningkatkan kualitas konten video mereka. Dengan Galaxy Creator Workshop, jadilah seorang creator dan diri yang lebih Awesome #WithGalaxy. Pengguna smartphone Samsung Galaxy A series dapat bergabung dalam GCW dengan mendaftar melalui aplikasi Samsung Member.
Tags: Galaxy A51, Galaxy A71, Galaxy Creator Workshop, Samsung, Samsung Galaxy