September 28, 2015

Video ini Tunjukkan Dua iPhone Terbaru Sudah Waterproof

Penulis: Desmal Andi
Video ini Tunjukkan Dua iPhone Terbaru Sudah Waterproof 

MOBITEKNO – Saat sebuah smartphone terbaru hadir, berbagai macam tes dilakukan oleh para reviewer, termasuk pengujian ketahanan produk terhadap air. Melalui sebuah tayangan video yang diunggah oleh seorang Youtuber bernama Zach Straley, ternyata dua seri iPhone terbaru, yaitu Apple iPhone 6S dan Apple iPhone 6S Plus tahan saat direndam ke dalam air untuk jangka waktu yang cukup lama.

Informasi ini tidak disampaikan oleh Apple, tetapi akan menjadi catatan baik bagi produk Apple saat menemui kejadian-kejadian yang tidak diinginkan, terutama saat bersentuhan dengan air. Di dalam video tersebut, pengujian dilakukan terhadap dua produk iPhone yang benar-benar baru dibuka dari segelnya.

Dua buah wadah diisi air dan kedua iPhone diaktifkan untuk direndam di dalam air. Selama 30 menit berjalan, ternyata dua perangkat iPhone ini tidak mengalami masalah. Begitu juga saat pengujian dilanjutkan hingga 1 jam, iPhone tetap dapat bekerja baik, termasuk sistem 3D Touch-nya.

Memang, pengujian dilakukan pada air yang diam (dalam wadah). Hasil berbeda bisa saja terjadi pada air yang bergerak, seperti dari shower di kamar mandi. Dari pergerakan air, risiko kerusakan menjadi lebih besar.

Sebelumnya, saat smartwatch Apple diluncurkan, uji waterproof juga banyak dilakukan dan Apple Watch mampu melewati pengujian ini dengan hasil baik. Dari hasil pengujian ini, tampaknya pengembangan teknologi wateproof pada iPhone semakin membaik.

Sumber: digitaltrends

 

Tags: , , ,


COMMENTS