October 12, 2017

Kulina, Aplikasi Katering Berlangganan Online yang Mulai Naik Daun

Penulis: Eko Lannueardy
Kulina, Aplikasi Katering Berlangganan Online yang Mulai Naik Daun  

MOBITEKNO – Sejak diluncurkan akhir 2015 lalu, Kulina berhasil menuai sambutan hangat dari pelanggan terutama di perkantoran wilayah Jakarta. Sebagai perusahaan berbasis teknologi, Kulina sendiri bukanlah katering yang memiliki dapur sendiri. Kulina justru berhasil membangun kemitraan dengan banyak mitra dapur yang tersebar seantero Jakarta.

Kulina Lunch, produk langganan makan siang dari Kulina ditawarkan dengan harga sebanding street food (Rp 25,000 termasuk ongkos kirim) yang higienis, enak dan bikin kenyang, dengan menu yang selalu berganti setiap hari. Kulina pun berani menjanjikan bahwa pengantaran selalu tepat waktu sebelum jam makan siang tiba.

"Konsumsi makan siang adalah salah satu elemen terbesar yang menguras dompet karyawan di Jakarta. Dengan Kulina, anggaran makan siang bisa terkontrol dan konsumen bisa menggunakan penghematan tersebut untuk hal-hal lain yang tak kalah penting seperti travelling, menabung, dan lain-lain," ucap Casper Sermsuksan, Chief Operating Officer Kulina.

Alih-alih membebani konsumen dengan tambahan biaya pengiriman, semua harga makanan di Kulina sudah termasuk ongkos kirim. Penasaran dengan rahasianya? Ya! Kulina sukses memanfaatkan penggunaan teknologi untuk mengkalkulasi rute terdekat antara dapur mitra dengan konsumen.

Algoritma yang kami kembangkan bisa menghasilkan efisiensi biaya logistik yang sangat signifikan. Dengan begitu, kami tak perlu lagi membebani konsumen dengan tambahan ongkos kirim. Ini salah satu nilai jual kami, yang pada akhirnya Kulina bisa dikenal oleh banyak orang," ujar Andy Fajar Handika, CEO Kulina.

Pada bulan Juli 2017 lalu, Kulina juga meluncurkan Lunch Together Program. Ini merupakan sebuah program yang terdengar unik, yakni Kulina memberikan kembalian (cashback) setiap kali pengantaran, jika ada lebih dari satu pelanggan dalam satu gedung atau alamat.

Tak hanya itu, Kulina juga sukses menanam fitur Kalendar dan tombol "Lewati" (Skip) ke dalam aplikasi mobile yang dikembangkannya. Dengan adanya fitur tersebut, konsumen lebih mudah mengatur hari pengiriman makanan.

Sebagai perusahaan yang ingin memberikan dampak sosial dan ekonomi yang positif bagi masyarakat, Kulina juga menggunakan data rating dan masukan setiap konsumen untuk menjaga serta menaikkan kualitas makanan yang dihasilkan dapur mitra.

"Dengan mekanisme incentive by rating, dapur mitra yang tergabung ke Kulina berpacu untuk selalu menghadirkan kualitas terbaik. Dengan begitu kenyamanan juga akan dirasakan oleh pelanggan Kulina," pungkas Andy.

 

Tags: , , , ,


COMMENTS