March 19, 2025

ASUS ROG Flow Z13 (2025) Resmi Meluncur di Indonesia, Ada Varian 64GB RAM

Penulis: Desmal Andi
ASUS ROG Flow Z13 (2025) Resmi Meluncur di Indonesia, Ada Varian 64GB RAM 

Mobitekno – ASUS Republic of Gamers (ROG) kembali menghadirkan inovasi terbaru di dunia perangkat gaming dengan memperkenalkan ROG Flow Z13 (2025) ke pasar Indonesia. Tablet gaming ini diklaim sebagai yang paling bertenaga di dunia, sekaligus menjadi satu-satunya perangkat gaming yang mengusung prosesor AMD Ryzen AI Max+ 395. Antusiasme tinggi dari para gamer terlihat dari sesi pre-order yang dibuka sejak 19 Februari 2025 dan langsung ludes terjual dalam waktu singkat.

“ASUS ROG Flow Z13 ini mendapat antusias yang luar biasa. Bahkan pre ordernya sudah habis. Dan mereka yang melakukan pre order sudah bisa mendapatkan unitnya mulai tanggal 18 Maret 2025 ini. Tahun ini kami akan membawa laptop gaming lainnya, melangkapi ROG Flow Z13 ini. Akan ada Strix, Scar, Ally, dan lainnya,” ujar Muhammad Firman, Head of Public Relation Asus Indonesia, Jakarta, 18/3/2025.

ROG Flow Z13
ROG Flow Z13 (2025)

ASUS ROG Flow Z13 Powerful dan Efisien

Perangkat ini hadir dengan kekuatan prosesor AMD Ryzen AI Max+ 395 yang mengintegrasikan 16 core CPU berbasis Zen 5 serta GPU Radeon 8060S Graphics dengan arsitektur RDNA 3.5 dalam satu chip. Penggunaan teknologi unified memory hingga 64GB LPDDR5X 8000MHz dalam konfigurasi quad-channel memungkinkan sistem mengalokasikan VRAM secara fleksibel, sehingga performanya tetap optimal untuk gaming hingga tugas berat seperti pemrosesan AI dan rendering. ASUS juga menerapkan sistem pendinginan canggih berbasis vapor chamber dari stainless steel dan tembaga ringan, serta ventilasi udara yang lebih besar dengan kipas 2nd Gen Arc Flow, guna menjaga suhu tetap stabil bahkan dalam kondisi penggunaan intensif.

Untuk tampilan visual, ROG Flow Z13 (2025) dibekali layar ROG Nebula Display berukuran 13 inci dengan resolusi 2.5K serta refresh rate 180Hz. Layar ini mendukung 100% DCI-P3 dan memiliki tingkat kecerahan mencapai 500 nits, serta telah diperkuat dengan Corning® Gorilla® Glass 5 untuk perlindungan ekstra. Dari segi konektivitas, perangkat ini dilengkapi dengan port USB-C yang mendukung USB4 dan DisplayPort™ 1.4, HDMI 2.1, USB Type-A, slot microSD, serta audio combo jack, memastikan fleksibilitas tinggi tanpa perlu dongle tambahan.

Efisiensi daya menjadi salah satu keunggulan utama dari tablet gaming ini. Dengan baterai berkapasitas 70Wh serta prosesor yang lebih hemat daya, pengguna bisa menikmati sesi gaming lebih lama dibandingkan generasi sebelumnya. ASUS juga memperluas touchpad dan merancang keycaps khusus untuk kenyamanan mengetik yang lebih baik. Selain itu, tombol Command Center ditambahkan guna memberikan akses cepat ke berbagai fungsi sistem.

Keunggulan utama ROG Flow Z13 (2025) adalah penggunaan unified memory dalam konfigurasi quad-channel, yang membuatnya berbeda dari perangkat gaming lainnya. Dengan sistem ini, CPU dan GPU dapat berbagi satu pool memori besar, sehingga memungkinkan pengalokasian VRAM secara lebih efisien. Teknologi ini menjadikan tablet gaming ini sebagai perangkat yang sangat optimal untuk memainkan game modern sekaligus menangani tugas berat lainnya seperti komputasi berbasis AI.

Prosesor AMD Ryzen AI Max+ 395 yang digunakan dalam perangkat ini juga memiliki unit pemrosesan AI (NPU) dengan performa hingga 50 TOPS. Kemampuan ini menjadikan ROG Flow Z13 (2025) sebagai perangkat Copilot+ PC yang dapat mengoptimalkan fitur-fitur berbasis kecerdasan buatan.

Dari segi sistem pendinginan, ROG Flow Z13 (2025) menggunakan teknologi vapor chamber berbahan stainless steel dan tembaga ringan. Dibandingkan dengan generasi sebelumnya, cakupan area pendinginan diperbesar hingga 54% lebih luas, didukung oleh intake vents yang lebih besar dan kipas 2nd Gen Arc Flow. ASUS juga menyematkan filter debu terintegrasi yang dapat mencegah masuknya partikel kecil, sehingga performa pendinginan tetap optimal dalam jangka panjang.

Sebagai perangkat gaming sekaligus workstation portabel, ROG Flow Z13 (2025) mampu menampilkan VRAM hingga 48GB, menjadikannya pilihan ideal bagi para kreator konten dan profesional yang membutuhkan performa tinggi. Konfigurasi ini juga memungkinkan perangkat untuk menjalankan model AI berparameter besar secara lokal.

ROG Flow Z13
Kemampuan dan harga ROG Flow Z13 (2025)

ROG Flow Z13 (2025) tersedia dalam dua varian, yaitu model dengan RAM 32GB dan SSD 1TB seharga Rp36.999.000 serta model dengan RAM 64GB dan SSD 1TB yang dibanderol Rp41.999.000. Perangkat ini sudah bisa didapatkan melalui ROG Exclusive Store, ASUS Exclusive Store, ASUS Online Store, serta berbagai mitra resmi ASUS di Indonesia. ASUS juga memberikan jaminan garansi global selama 2 tahun dan ASUS VIP Perfect Warranty selama 1 tahun untuk memberikan perlindungan ekstra bagi para penggunanya.

Main Spec.ROG Flow Z13 (GZ302EA)
CPUAMD Ryzen™ AI MAX+ 395 Processor 3.0GHz (80MB Cache, up to 5.1GHz, 16 cores, 32 Threads) with AMD XDNA™ NPU up to 50TOPS
Operating SystemWindows 11 Home
Memory64GB LPDDR5X 8000MT/s

32GB LPDDR5X 8000MT/s

Storage1TB PCIe® 4.0 NVMe™ M.2 SSD (2230)
Display13-inch ROG Nebula Display, 2.5K (2560 x 1600) 16:10, 180Hz, 3ms, 100% DCI-P3, PANTONE Validated, 500nits, Low Blue Light, Anti-Flicker, Adaptive Sync
GraphicsAMD Radeon™ 8060S Graphics with 40 CU
Input/Output1x USB 3.2 Gen 2 Type-A (data speed up to 10Gbps), 2x Type-C USB 4 with support for DisplayPort™ / power delivery (data speed up to 40Gbps), 1x card reader (microSD) (UHS-II), 1x HDMI 2.1 FRL
ConnectivityWi-Fi 7(802.11be) (Triple band) 2*2 + Bluetooth® 5.4 Wireless Card
Camera13MP rear camera and 5MP front IR camera
Audio2x 2W dual-force, Dolby Atmos, Hi-Res certification (for headphone), Smart Amp Technology
Battery70WHrs, 4S1P, 4-cell Li-ion
Dimension30.0 x 20.4 x 1.29 ~ 1.49 cm
Weight1.20 kg
PriceRp36.999.000 (Ryzen™ AI MAX+ 395 / 32GB RAM / 1TB SSD)

Rp41.999.000 (Ryzen™ AI MAX+ 395 / 64GB RAM / 1TB SSD)

Warranty2 Tahun Garansi Global dan 1 Tahun ASUS VIP Perfect Warranty
Tags: ,


COMMENTS