March 18, 2025

Cocok Buat Mudik! Vivo V50 Unggulkan Kamera ZEISS Group Portrait, 50MP Ultra Wide-Angle, dan Baterai 6000 mAh

Penulis: Iwan RS
Cocok Buat Mudik! Vivo V50 Unggulkan Kamera ZEISS Group Portrait, 50MP Ultra Wide-Angle, dan Baterai 6000 mAh 

Mobitekno – Smartphone/ponsel terbaru dan terbaik dari Vivo V series, Vivo V50 akhirnya resmi digulirkan di tanah air melalui acara resmi di hotel kawasan Tangerang Selatan (13/3/2025). V50 hadir dengan mengandalkan daya tarik utama serupa dengan seri terdahulu (V40), yaitu kamera mumpuni berkualitas foto 50MP (semua kamera), termasuk fitur auto focus dan dukungan perekaman video 4K.

Vivo V50 sangat menarik bagi pengguna yang berencana membeli smarphone baru yang kebetulan giat membuat konten atau sekadar mengabadikan berbagai momen penting, seperti mudik lebaran. Vivo V50 menjadi ponsel penerus Vivo V40 yang dirilis sekitar bulan September 2024 lalu. Waktu yang relatif untuk merilis produk penerus, alias berselisih sekitar 6 bulan. Siklus produk yang kian singkat untuk produk populer tampaknya mulai diadopsi produsen smartphone termasuk Vivo.

Vivo V50 02

vivo V50 03

Berdesain rounded edge yang membuatnya lebih nyaman dan ‘mantap’ digenggam, Vivo V50 juga tahan air dan debu (IP68 dan IP69), lampu flash Aura Light dan kapasitas baterai (Blue Volt Battery) lebih besar (6000mAh), dapur pacu SoC Snapdragon 7 Gen 3 stereo, fitur AI untuk beragam aktivitas serta fitur lainnya yang membuatnya layak menjadi smartphone kelas menengah favorit saat ini.

Aspek kamera dan fotografi Vivo V50 tetap menjadi fokus Vivo setelah sukses berkolaborasi (Co-Engineered) sejak seri V40 dengan Zeiss dari Jerman. Kolaborasi ini menunjukkan bahwa V50 dan V40 sudah lolos berbagai pengujian kamera dengan standar dari Zeiss yang sebelumnya hanya ditemukan pada flagship Vivo.

Paket penjualan Vivo V50

Vivo V50 hadir dengan paket penjualan yang cukup lengkap untuk memenuhi kebutuhan pengguna. Dalam kotaknya, Anda akan mendapatkan unit smartphone dengan penutup layar yang sudah terpasang, pengisi daya 90W Flash Charge, kabel USB Type-C, case pelindung, SIM Tray Ejector, serta paket dokumen panduan. Ini menunjukkan bahwa Vivo masih mempertahankan tradisi menyediakan aksesori esensial bagi penggunanya.

Dari sisi desain, Vivo V50 membawa perubahan signifikan dibandingkan pendahulunya. Apabila seri sebelumnya, Vivo V40, mengusung desain Ultra Slim, kini Vivo beralih ke desain Rounded Edge yang bertujuan meningkatkan kenyamanan saat digenggam pengguna dalam posisi horizontal atau vertikal.

vivo V50 11

Saat sesi experience, klaim lebih nyaman digenggam memang terbukti karena bahwa sisi-sisinya terasa lebih nyaman dibandingkan seri V40 sebelumnya, meskipun V50 tidak setipis Ultra Slim pada V40. Vivo V50 datang dengan dimensi 163,29 mm (tinggi), 76,72 mm (lebar), dan 7,7 mm (tebal), dengan bobot sekitar 200 gram. Meski sedikit lebih berat dibandingkan V40, ponsel ini masih tetap terasa ringan dan tipis untuk ukuran flagship modern yang ‘dijejali’ dengan serangkaian fitur.

Vivo V50 menggunakan material polikarbonat untuk frame-nya, sementara bodi belakang dibalut kaca yang elegan. Pilihan warna yang tersedia meliputi Red, Purple, dan Black (Vivo menyebutnya, Harmony Red, Blissful Purple, dan Solid Black), memberikan variasi menarik bagi pengguna. Meskipun Vivo V50 terlihat elegan, ponsel ini juga soliud dan kokoh karena ketahanannya terhadap air dan debu dengan sertifikasi IP68 dan IP69. Rating IP68 menjamin perlindungan dari debu dan ketahanan saat terendam air (meski tidak untuk berenang), sementara IP69 menawarkan ketahanan terhadap semprotan air bertekanan tinggi dan suhu hingga 80 derajat Celcius. Kombinasi ini menjadikan Vivo V50 tangguh untuk berbagai skenario, meski sertifikasi IP69 sebenarnya lebih relevan untuk kondisi ekstrem.

vivo V50 05

vivo V50 06

Di sisi depan, Vivo V50 mengadoipsi layar AMOLED 6,77 inci (2392×1080 piksel). Layar ini mendukung refresh eate 120Hz adaptif (60-120Hz), memberikan pengalaman visual yang mulus. Agar lebih tahan banting, layarnya diberi proteksi Shield Glass. Dalam kondisi indoor, kecerahan maksimum mencapai 580 nits, sedangkan di luar ruangan mencapai 1260 nits yang berarti sudah sangat cukup untuk visibilitas saat siang hari di bawah sinar matahari. Tingkat kecerahan diklaim mencaai 4500 nits untuk konten HDR (hanya pada skenario khusus).

Layar ini juga menawarkan fleksibilitas warna dengan tiga mode: Standard (mendekati 100% DCI-P3), Professional (mendekati 100% sRGB), dan Bright untuk saturasi lebih tajam. Sertifikasi SGS Low Blue Light dan ketahanan Drop Test turut melengkapi layar yang memiliki bezel sangat tipis dan simetris ini. Fitur Screen Touch ID (sidik jari di layar) dan Always-On Display yang dapat diatur sepanjang hari semakin meningkatkan fungsionalitasnya.

Semua kamera didukung teknologi Zeiss

Vivo V50 mengusung sistem kamera ‘tidak pilih kasih’ untuk ketiga jenis kameranya yang sudha mendapat sentuhan teknologi Zeiss yang dijamin kualitas fotonya. Ketiganya antara lain 50MP ZEISS OIS Main Camera, 50MP ZEISS Ultra Wide-Angle Camera pada kamera belakang, dan 50MP ZEISS Group Selfie Camera untuk kamera depan (sefie camera).

Kamera depan 50MP (Zeiss Group Selfie Camera, f/2.0) dilengkapi Auto Focus dan sudut pandang lebar 92 derajat, cocok untuk group selfie saat momen kebersamaan seperti kumpul keluarga besar di mudik Lebaran. Fitur seperti AI Facial Contouring Technology dan Aura Screen Light membantu hasil foto lebih natural dan terang. Kamera ini mendukung perekaman video hingga 4K 30 fps atau 1080p 60 fps.

vivo V50 04

Di sisi belakang, terdapat kamera utama 50MP (Zeiss OIS Main Camera, f/1.9) dengan Optical Image Stabilizer dan Auto Focus, serta kamera 50MP Ultra Wide Angle (f/2.0) dengan sudut pandang 119 derajat. Kedua kamera ini mendukung perekaman video 4K 30 fps dan 1080p 60 fps, lengkap dengan kemampuan Super Macro.

Kehadiran Zeiss menjamin kualitas tinggi melalui tuning dan filter khas lensa Zeiss, meskipun fitur Zeiss T-Star belum hadir di model ini. Zeiss T-Star (disebut juga T Coating) pada kamera ponsel merujuk pada teknologi pelapisan lensa (lens coating) khusus yang dikembangkan oleh Zeiss yang awalnya digunakan pada lensa kamera profesional dan kini mulai diadopsi pada kamera ponsel, seperti Vivo atau sebelumnya Nokia.

Tidak kalah menariknya adalah fitur lampu flash Aura Light Portrait yang diklaim 100% lebih luas cakupannya dari Aura Light pada V40 sebelumnya juga meningkatkan pencahayaan untuk foto potret.

Spesifikasi teknis Vivo V50

Vivo V50 ditenagai oleh Snapdragon 7 Gen 3 (4nm), sebuah SoC kencang di kelas menengah atas. RAM 12GB LPDDR4X (dengan Extender RAM hingga 12GB) dan penyimpanan 256GB atau 512GB UFS 2.2 memastikan performa mulus, meski tanpa slot MicroSD. Sistem pendingin Ultra Large VC Cooling System menjaga suhu tetap stabil saat digunakan intens.

Baterai 6000mAh (Blue Volt Battery) menjadi peningkatan dari 5500mAh di V40, didukung pengisian cepat 90W Flash Charge. Kapasitas besar ini tetap hadir dalam bodi yang relatif tipis, menjadikannya salah satu keunggulan Vivo V50.

vivo V50 10

Vivo V50 dilengkapi konektivitas 5G, Wi-Fi 6, Bluetooth 5.0, dan NFC multifungsi. Fitur keamanan mencakup Screen Touch ID dan Face Unlock. Smartphone ini menjalankan FunTouch OS 15 berbasis Android 15, dengan jaminan 3 kali pembaruan OS dan 4 tahun pembaruan keamanan, serta garansi pengalaman mulus selama 60 bulan.

Fitur AI seperti Gemini, Circle To Search, AI Live Text, AI Transcript Assist, dan AI Erase 2.0 turut memperkaya pengalaman pengguna. Speaker stereo (di bagian bawah dan earpiece) cukup lantang, meski kualitasnya belum mencapai level kelas atas.

Harga dan ketersedian Vivo V50 di Indonesia

Vivo V50 akan tersedia dalam tiga varian warna menarik sesuai preferensi dan seleran konsumen. Ketiganya antara lain, warna Harmony Red, Blissful Purple, dan Solid Black. Dengan kombinasi warna eksklusif seperti Harmony Red dan desainnya yang ramping, pengguna Vivo V50 sudah pasti akan menarik perhatian di momen-momen istimewa, seperti kumpul keluarga di Lebaran nanti.

Vivo V50 01

Dengan spesifikasi yang ditawarkan, harga Vivo V50 dipatok mulai Rp 6 jutaan. Adapun detail harga Vivo V50 di Indonesia untuk semua varian RAM dan memori penyimpanan yang tersedia adalah sebagai berikut:

Vivo V50 8 GB/256 GB: Rp 6.499.000
Vivo V50 12 GB/256 GB: Rp 6.999.000
Vivo V50 12 GB/512 GB: Rp 7.999.000

Vivo V50 sudah dapat dipesan oleh konsumen mulai 13 Maret 2025. Apabila berminat, Anda dapat memesan Vivo V50 di website Vivo Indonesia atau beberapa mitra marketplace.

Tags: , , , , , , , , ,


COMMENTS