March 15, 2025

Xiaomi Luncurkan Smart AC Mijia Air Conditioner Pro Eco 5-Star 1 PK Inverter

Penulis: Desmal Andi
Xiaomi Luncurkan Smart AC Mijia Air Conditioner Pro Eco 5-Star 1 PK Inverter 

Mobitekno – Xiaomi Indonesia, yang dikenal sebagai pemimpin dalam sektor teknologi pintar dan elektronik, baru-baru ini mengumumkan peluncuran produk terbarunya, Mijia Air Conditioner Pro Eco 5-Star 1 PK Inverter. Produk ini hadir sebagai solusi pendinginan udara yang tidak hanya efisien, tetapi juga ramah lingkungan dan hemat biaya. Xiaomi berkomitmen untuk terus memberikan inovasi cerdas dalam bentuk produk-produk rumah tangga yang mendukung kehidupan modern dengan teknologi canggih. Mijia Air Conditioner Pro Eco 5-Star 1 PK Inverter membawa berbagai fitur unggulan, mulai dari kecerdasan buatan yang mengoptimalkan sistem pendinginan, hingga kemampuan filtrasi udara yang mampu menyaring jamur dan menjaga kualitas udara tetap segar.

Menurut Wentao Zhao, Country Director Xiaomi Indonesia, peluncuran AC terbaru ini merupakan wujud nyata dari visi Xiaomi untuk mengintegrasikan teknologi pintar ke dalam ekosistem rumah tangga. “Mijia Air Conditioner Pro Eco 5-Star 1 PK Inverter adalah salah satu langkah besar dalam merealisasikan ekosistem smart home yang saling terhubung, dimana kenyamanan dan efisiensi energi menjadi bagian dari kehidupan yang lebih baik bagi masyarakat Indonesia,” ujarnya. AC ini menjadi salah satu perangkat yang mendukung gaya hidup pintar dan efisien dengan fitur-fitur yang semakin mempermudah pengguna, di bawah konsep #LiveRightLiveSmart yang diusung Xiaomi.

Smart

Smart Power Saving

Salah satu fitur utama yang dimiliki oleh Mijia Air Conditioner Pro Eco 5-Star 1 PK Inverter adalah teknologi Smart Power Saving. Dengan sistem pendinginan yang dioptimalkan oleh AI, AC ini dapat menghemat energi secara signifikan tanpa mengurangi performa pendinginannya. Dengan nilai efisiensi daya CSPF 5,74, produk ini menawarkan efisiensi energi yang luar biasa untuk menyesuaikan dengan iklim tropis Indonesia. Berbeda dengan AC sekelasnya, Mijia AC ini dirancang untuk memberikan penghematan energi yang maksimal. Fitur AI Energy Saving Mode secara cerdas mempelajari kebiasaan pengguna dalam mengatur suhu dan menyesuaikan kinerjanya sesuai kebutuhan, sehingga mengurangi pemborosan energi.

Selain itu, teknologi Low Watt Mode pada AC ini sangat cocok digunakan di rumah atau apartemen yang memiliki sejumlah peralatan listrik lainnya. Fitur ini memungkinkan beberapa perangkat listrik untuk beroperasi secara bersamaan tanpa memengaruhi konsumsi energi secara berlebihan. AC ini juga dilengkapi dengan stabilizer internal yang mencegah kerusakan akibat fluktuasi daya listrik, memastikan perangkat tetap bekerja dengan baik dalam waktu lama, serta mengurangi biaya perawatan.

Smart

Smart Comfort

Mijia Air Conditioner Pro Eco 5-Star 1 PK Inverter juga unggul dalam menciptakan kenyamanan di rumah. Dengan impeller berdiameter besar sebesar 106mm, AC ini mampu menghembuskan udara dengan kecepatan tinggi untuk mencapai suhu dingin dalam waktu hanya 30 detik. Fitur Turbo Mode memberikan tambahan daya pendinginan yang sangat cepat, sangat bermanfaat untuk mengatasi cuaca panas di kawasan Asia Tenggara. Desain aliran udara dengan 14 bilah ayun yang dilengkapi dengan 602 lubang mikro bulat menghasilkan hembusan udara yang lembut, menghindari udara dingin yang terlalu langsung, yang membuatnya ideal untuk digunakan di rumah dengan anak-anak, ibu hamil, atau lansia.

Smart Control

Pengguna dapat mengontrol Mijia Air Conditioner Pro Eco 5-Star 1 PK Inverter dengan sangat mudah melalui aplikasi Xiaomi Home. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk menyalakan dan mematikan AC dari jarak jauh, bahkan sebelum mereka tiba di rumah. Pengguna juga dapat mengatur jadwal operasional AC, memantau penggunaan energi, serta memeriksa status filter udara. Fitur AI-powered Favorite Mode akan menyesuaikan pengaturan suhu berdasarkan kebiasaan pengguna, memberikan kenyamanan lebih dengan konsumsi daya yang lebih rendah.

Kontrol suara juga dapat dilakukan dengan menggunakan Google Assistant atau Alexa, memungkinkan pengoperasian lebih mudah melalui perintah suara. Dengan adanya pembaruan perangkat lunak secara otomatis melalui fitur Over-The-Air (OTA), Mijia Air Conditioner Pro Eco 5-Star 1 PK Inverter dapat terus meningkatkan performa dan efisiensinya. Pembaruan ini juga dapat menambahkan fitur baru, sehingga pengguna selalu mendapatkan pengalaman terbaik.

Smart Cooling

Dari segi kualitas udara, Mijia Air Conditioner Pro Eco 5-Star 1 PK Inverter dilengkapi dengan filter anti-jamur yang juga memiliki sifat antibakteri. Filter ini akan menjaga udara tetap bersih dan segar, mengurangi risiko penyebaran kuman. Fitur pembersihan otomatis yang dimilikinya membantu mencegah penumpukan debu dan kotoran pada filter, meningkatkan kualitas udara dan performa pendinginan. Untuk lebih memaksimalkan efisiensi energi, AC ini juga memiliki sistem deteksi cerdas yang mengatur suhu dan aliran udara berdasarkan ukuran ruangan.

Mijia Air Conditioner Pro Eco 5-Star 1 PK Inverter hadir dengan garansi yang sangat menarik, yaitu 3 tahun untuk unit AC dan 10 tahun untuk kompresor, sehingga pengguna dapat merasa tenang tentang ketahanan dan keandalannya dalam jangka panjang. Dengan harga yang kompetitif mulai dari Rp4.999.000 (termasuk biaya pengiriman) dan Rp5.599.000 (termasuk biaya pengiriman dan instalasi), produk ini sudah dapat dibeli melalui berbagai saluran penjualan resmi Xiaomi, seperti Mi.com, Xiaomi Official Store di berbagai platform e-commerce, serta di tiga Xiaomi Store yang tersebar di Jakarta.

Sebagai tambahan, selama bulan Ramadan, setiap pembelian Mijia Air Conditioner Pro Eco 5-Star 1 PK Inverter akan mendapatkan voucher diskon senilai Rp200.000 untuk pembelanjaan produk Xiaomi berikutnya. Dengan hadirnya AC canggih ini, Xiaomi berharap dapat memperkenalkan lebih banyak perangkat smart home yang dapat memberikan kenyamanan dan efisiensi energi bagi keluarga Indonesia.

Tags: , ,


COMMENTS