Mobitekno – Pekan pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 akan menjadi saksi kehadiran POLYTRON dengan motor listrik terbarunya. Dalam IIMS 2024, POLYTRON menawarkan berbagai promo menarik, termasuk hadiah langsung barang elektronik, pembiayaan atau cicilan ringan, dan program lelang untuk motor listrik terbarunya, POLYTRON Fox-S.
Tak hanya memajang POLYTRON Fox-S sebagai primadona, perusahaan yang terkenal lewat produk home appliances ini juga memperkenalkan inovasi dan penawaran terbaru mereka di Hall B3 Booth E9 untuk memeriahkan pameran ini.
Ilman Fachrian Fadly, Head of Product dari POLYTRON EV, mengungkapkan bahwa lelang motor listrik POLYTRON Fox-S akan menjadi salah satu atraksi utama di booth POLYTRON. Dengan harga awal lelang mulai dari Rp1 jutaan, pelanggan dapat memperoleh motor listrik berkualitas dengan harga yang terjangkau.
Di samping itu, pelanggan yang bertransaksi di booth POLYTRON berkesempatan untuk mendapatkan hadiah menarik seperti rice cooker Donabe, smart multi cooker Tiarapot, Android Box seri PDBM11, jacket, dan helmet cantik. POLYTRON juga menjalin kerja sama dengan Adira untuk menyediakan program DP dan cicilan ringan, serta potongan subsidi pemerintah sebesar Rp7 juta.
Ilman menambahkan bahwa angsuran untuk motor listrik POLYTRON Fox-S sangat ringan, hanya Rp200 ribuan per bulan, sementara untuk tipe Fox-R, angsuran berada di kisaran Rp300 ribuan per bulan dengan tenor hingga 35 bulan.
Bagi pengunjung yang tertarik, booth POLYTRON juga menyediakan sesi test ride untuk motor listrik POLYTRON Fox-S. Setelah test ride, pengunjung berhak mendapatkan souvenir cantik sebagai kenang-kenangan.
Tampilan dan Fitur POLYTRON Fox-S
Fox-S, motor listrik terbaru dari POLYTRON, menawarkan body yang kokoh, top speed hingga 80 km/h, dan power sebesar 3000 watt. Dengan jarak tempuh 70 km, Fox-S cocok untuk berbagai aktivitas harian seperti pergi ke kampus atau kantor. Selain itu, sewa baterai yang terjangkau membuat pengguna dapat menikmati berkendara tanpa batas.
POLYTRON yakin bahwa motor listriknya akan sukses di pasaran, terbukti dari pengembangan fast charging station dan aplikasi POLYTRON.EV yang memberikan informasi terkini kepada pengguna tentang status baterai, daya yang tersisa, dan lain sebagainya.
Buat kamu yang masih mencari-cari motor listrik yang ideal dari segi fitur, kualitas, dan harga, Fox-S bisa masuk dalam pertimbangan untuk dipinang. Tersedia dalam empat pilihan warna menarik, Fox-S siap menjadi pendamping setia dalam aktivitas sehari-harimu.
Tags: harga Polytron Fox-S, IIMS 2024, Lelang Polytron Fox-S, motor listrik, Polytron Fox-S, POLYTRON.EV