June 14, 2024

Horego, Aplikasi Direktori Makanan Terlengkap di Indonesia Resmi Diperkenalkan

Penulis: Rizki R
Horego, Aplikasi Direktori Makanan Terlengkap di Indonesia Resmi Diperkenalkan  

MobiteknoHorego, aplikasi food discovery terbaru untuk memanjakan pencinta kuliner kini hadir di Tanah Air. Membawa fitur-fitur inovatif, Horego menawarkan pengalaman menjelajahi tempat makan yang interaktif dan menyenangkan, menjadi solusi bagi siapa saja yang ingin menemukan tempat makan sesuai preferensi pribadi.

Kevin Osmond, Co-Founder dan CEO Horego, menyatakan, “Kami berharap Horego dapat menjadi solusi bagi masyarakat Indonesia dalam menemukan tempat makan yang sesuai dengan preferensi pribadi mereka, dari mau makan dimana sampai mau pesan apa,”

Fitur Unggulan Horego

Dirancang khusus untuk foodies, aplikasi ini dibekali beberapa fitur unggulan yang memudahkan pengguna dalam menemukan tempat makan terbaik:

1. Pencarian Lokasi dan Makanan: Pengguna dapat mencari tempat makan berdasarkan lokasi (dari tingkat kota hingga kelurahan), jenis makanan, rating, harga, dan fasilitas yang tersedia.

Horego

2. Placelist: Fitur ini memungkinkan pengguna membuat daftar tempat makan favorit dan membagikannya dengan komunitas, memberikan inspirasi dan rekomendasi kepada pengguna lain.

3. Review: Pengguna dapat melihat ulasan dalam bentuk tulisan, foto, dan video, serta memberikan like pada ulasan yang dianggap bermanfaat. Ulasan dengan like terbanyak akan tampil di puncak, memberikan rekomendasi terpercaya secara efektif dan efisien.

Selain itu, pengguna bisa mengumpulkan poin dari setiap ulasan untuk mendapatkan hadiah menarik. Horego mendapat dukungan dari berbagai figur publik yang dikenal sebagai pelaku industri kreatif, yang juga berperan sebagai Horegeng. Mereka adalah:

– Yuda Bustara (Chef)

– Tantri Namirah (Content Creator dan Pemilik House of Kyny dan Tantri Namirah Official)

– David Soong (Founder AXIOO Photography dan SweetEscape)

– Primo Rizky & Gupta Sitorus (Creativepreneur dan pemilik berbagai bisnis di sektor kreatif termasuk F&B)

– Tria Nuragustina (Jurnalis Boga Senior)

IMG 20240613 151304 scaled

Placelist Khusus dari Horegeng

Para Horegeng menciptakan Placelist versi mereka sendiri, memberikan rekomendasi tempat makan favorit:

– Chef Yuda: “Tempat Makan Favorit Chef Yuda Lewat Tengah Malam”

– Tantri Namirah: “Destinasi Wiken Favorit di Jakarta”

– David Soong: “Pagi-Pagi Nge-Brunch di Sini”

– Primo Rizky & Gupta Sitorus: “Best of Blok M”

– Tria Nuragustina: “Sabang-Merauke di Bintaro”

Blok M Food Tour

Masih di momen peluncuran aplikasi Horego, awak media yang hadir diajak untuk merasakan langsung dan menelusuri hidden gem di kawasan Blok M dan meninggalkan review di aplikasi Horego. Tur ini mengunjungi tempat-tempat seperti RM Lokiin, Little Salt Bread, Uma Oma, Kari Umbi, dan Fudgybro.

IMG 20240613 162910 scaled

Horego

“Blok M Food Tour menyibak era keemasan Blok M sebagai destinasi warga #jaksel di tahun 1980an, jauh sebelum berkembang sebagai Little Tokyo. Ini menjelaskan adanya bangunan-bangunan retro yang kini diisi tempat makan hype,” ujar Gupta.

Horego mengajak seluruh pecinta kuliner untuk bergabung dan menjadikan aplikasi ini sebagai panduan utama dalam menemukan tempat makan terbaik di Indonesia. Dengan berbagai fitur dan dukungan dari pelaku industri kreatif, Horego siap memanjakan para foodie di Tanah Air.

Tags: , , , , ,


COMMENTS