October 2, 2024

ALLPack Indonesia dan ALLPrint Indonesia 2024 Siap Pamerkan Solusi Terbaru untuk Industri Kemasan

Penulis: Rizki R
ALLPack Indonesia dan ALLPrint Indonesia 2024 Siap Pamerkan Solusi Terbaru untuk Industri Kemasan 

Mobitekno – Krista Exhibitions, penyelenggara pameran internasional terkemuka, bakal menggelar pameran ALLPack Indonesia dan ALLPrint Indonesia 2024 di Jakarta International Expo (JIExpo), Kemayoran, Jakarta, pada tanggal 9 hingga 12 Oktober 2024. Salah satu hal yang melatarbelakangi terselenggaranya event ini adalah industri kemasan yang memiliki peran penting dalam berbagai sektor. Mulai dari melindungi produk hingga menjadi media pemasaran yang efektif.

Kemasan yang menarik dan inovatif tidak hanya melindungi produk tetapi juga berfungsi sebagai alat branding yang kuat bagi perusahaan. Sebagai informasi, industri makanan dan minuman di Indonesia terus menunjukkan peningkatan signifikan pada tahun 2024. Hingga triwulan pertama, sektor ini mendominasi struktur PDB industri non-migas dengan kontribusi sebesar 39,91%, atau setara dengan 6,47% dari total PDB Nasional.

Pertumbuhan tersebut diikuti oleh perkembangan industri kemasan makanan yang diperkirakan tumbuh 6%, melebihi target pertumbuhan ekonomi nasional yang berada di angka 5%.

ALLPrint Indonesia 2024 yang merupakan pameran internasional ke-25 untuk teknologi percetakan, akan menghadirkan berbagai solusi cetak modern yang mencakup World of Paper Tissue, Textile Printing, Print for Pack, Indo Sign & AD, Inter Corrugated, serta Pro Label Asia. Pameran ini akan menyoroti mesin cetak terbaru, peralatan pendukung, serta bahan-bahan yang digunakan dalam industri percetakan.

ALLPrint Indonesia 2024

ALLPack Indonesia dan ALLPrint Indonesia 2024

ALLPack Indonesia dan ALLPrint Indonesia 2024 merupakan pameran internasional terbesar di bidang pengolahan dan pengemasan. Pameran ini akan menampilkan berbagai teknologi terbaru untuk sektor makanan, minuman, farmasi, kosmetik, pertanian, hingga elektronik.

Bersamaan dengan pameran ini, juga akan diadakan pameran ALLPlas Indonesia Expo, ALL Food Technology Indonesia Expo, ALLProcess Indonesia Expo, dan ALL Industrial Expo, yang semuanya terfokus pada berbagai inovasi teknologi pengolahan dan kemasan.

Daud D Salim, Chief Executive Officer Krista Exhibitions, menjelaskan bahwa pameran tahun ini akan diikuti lebih dari 1.500 perusahaan dari 30 negara, termasuk Australia, China, Jerman, Jepang, Korea Selatan, Inggris, hingga Amerika Serikat. Pada tahun 2023, pameran ini berhasil menarik lebih dari 69.000 pengunjung dari 47 negara, dan pada tahun ini, pihak penyelenggara menargetkan 80.000 pengunjung.

IMG 20241002 212331 scaled

“Tidak hanya menampilkan produk dan teknologi terbaru, pameran ini juga akan menghadirkan berbagai sesi talkshow, seminar, serta penjajakan dagang (business matching) yang dirancang untuk memfasilitasi kolaborasi antara exhibitor dan buyer atau calon investor. Sesi ini akan membantu pelaku industri untuk terhubung dengan mitra potensial, berbagi pengetahuan, serta memperluas jaringan bisnis,” papar Daud dalam konferensi pers yang digelar hari ini, Rabu (2/10).

Fasilitas dan Dukungan untuk Buyers dan Exhibitor

ALLPack dan ALLPrint Indonesia 2024 juga menyediakan berbagai fasilitas bagi buyers potensial dari sektor makanan, minuman, farmasi, dan kosmetik. Krista Exhibitions akan memfasilitasi penginapan selama dua malam bagi para buyers terpilih untuk memudahkan mereka dalam menghadiri pameran dan berpartisipasi dalam sesi business matching.

Program Business Matching ini memberikan kesempatan eksklusif bagi pelaku usaha untuk menjalin kerjasama dengan perusahaan-perusahaan terkemuka di bidang industri pengemasan dan percetakan. Bagi yang tertarik untuk mengikuti program ini, pendaftaran dapat dilakukan secara online melalui tautan yang telah disediakan.

Kesuksesan ALLPack dan ALLPrint Indonesia 2024 didukung oleh berbagai kementerian dan asosiasi, seperti Kementerian Perindustrian, Kementerian Perdagangan, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, serta asosiasi industri terkait seperti Indonesia Packaging Federation (IPF), Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Indonesia (GAPMMI), dan Asosiasi Logistik Indonesia (ALI).

IMG 20241002 212257 scaled

Bagi Anda yang tertarik mengunjungi pameran ini, tiket gratis dapat diperoleh melalui pendaftaran online di situs resmi Krista Exhibitions. Jangan lewatkan kesempatan untuk melihat inovasi terbaru di industri pengolahan, pengemasan, dan percetakan yang semakin berkembang di Indonesia.

Daftar sekarang melalui tautan berikut:

– ALLPack Indonesia [Pendaftaran Online]

– ALLPrint Indonesia [Pendaftaran Online]

Tags: , , , , ,


COMMENTS