January 28, 2022

Umumkan SoC Kompanio 1380, MediaTek Sasar Chromebook Kelas Premium. Perdana Hadir di Acer Chromebook Spin 513

Penulis: Iwan RS
Umumkan SoC Kompanio 1380, MediaTek Sasar Chromebook Kelas Premium. Perdana Hadir di Acer Chromebook Spin 513  

Mobitekno – Indikasi positif pasar terhadap hadirnya Dimensitiy 9000 series membuat MediaTek semakin percaya diri berkompetisi di dunia mobile SoC/chipset kelas highend. Perusahaan asal Taiwan ini sempat rehat sejenak di segmen ini pada tahun 2016 setelah chipset Helio X30 terbilang kurang sukses berkompetisi dengan chipset papan atas dari Qualcomm, Samsumg, dan Huawei.

Setelah selama ini hanya berfokus pada chipset kelas menengah dan terjangkau, MediaTek kembali comeback di tahun ini dengan chipset Dimensitiy 9000 series untuk bersaing dengan chipset pantarannya, seperti Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1 dan Samsung Exynos 2200.

Expansi pasar tidak berhenti sampai di situ. Perusahaan yang eksis hampir seperempat abad ini dilaporkan telah menyiapkan chipset andal baru untuk laptop Google Chromebook yaitu Kompanio 1380. SoC ini disasar untuk Chromebook kategori mid-range hingga premium karena mengusung performa realtif tinggi dengan konsumsi daya yang rendah.

Meskipun MediaTek sudah membuat chip untuk Chromebook selama ini, kebanyakan masih digunakan untuk Chromebook mid-level hingga entry-level. Kompanio 1380 diharapkan MediaTek dapat memperluas pasar chipset mereka ke segmen lebih atas, seperti pada Chromebook terbaru Acer Chromebook Spin 513 seharga US$ 600 atau sekitar sekitar Rp8,6 juta.

MediaTek Kompanio 1830 02

MediaTek Kompanio 1380 merupakan chip 6nm yang terdiri dari dari CPU octa-core (4 core ARM Cortex A-78 3GHz, 4 core ARM Cortex A-55 2GHz), GPU ARM Mali-G57 (4 core, valhala-based) dan memori LPDDR4X 2133 MHz. Meskipun GPU yang digunakan bukan kelas paling atas, MediaTek menjamin perform GPU ini dapat menampilkan bersamaan dua display 4K UHD (@60Hz), tiga display 4K (@30Hz), atau satu display 1440p (@120Hz).

MediaTek mengatakan bahwa Kompanio 1380 juga mendukung proses hardware decoding konten file multimedia AV1. Seperti diketahui, AV1 codec mulai diadopsi beberapa layanan video streaming, seperti Youtube karena menawarkan level kompresi yang 30% lebih baik daripada HEVC (H.265) codec.

Fitur lainnya yang tidak kalah menarik adalah Voice Assistant Ready yang menyediakan kemampuan voice-on-wakeup (VoW) yang didukung DSP berdaya sangat rendah dan fitur koneksi Wi-Fi 6/6E dan Bluetooth 5 yang memungkinkan transfer data nirkabel cepat dan hemat daya.

Hadirnya Kompanio 1380 sebagai alternatif chipset diharapkan akan membuat kompetisi pasar tablet atau ultra portable laptop akan semakin menarik bagi konsumen di tengah era bekerja di mana saja.

Tags: , , ,


COMMENTS