August 4, 2022

Ekspor Hyundai Creta Laris di Beberapa Negara ASEAN

Penulis: Rizki R
Ekspor Hyundai Creta Laris di Beberapa Negara ASEAN 

Mobitekno – Hyundai Creta pertama diluncurkan di Indonesia pada akhir tahun 2021. Sejak saat itu compact SUV dari Hyundai ini terbilang sukses diminati konsumen di tanah air.

Diketahui, PT Hyundai Motor Manufacturing Indonesia juga melakukan ekspor Hyundai Creta secara utuh ke beberapa negara. Berdasarkan data distribusi ekspor yang dirilis Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), ekspor CBU (Completely Build-up Unit) Hyundai Creta sejak Februari jumlahnya terus bertambah.

Pada Februari, ekspor Hyundai Creta tercatat hanya 853 unit. Kemudian pada Maret, jumlahnya langsung melonjak menjadi 1.946 unit. Berlanjut ke bulan April, Hyundai mengirim 2.611 unit Creta. Tren peningkatan ekspor Hyundai Creta masih berlanjut pada Mei. Sepanjang bulan kelima tahun 2022 itu ekspor Creta mencapai 3.099 unit.

Kemudian pada Juni, ekspor Hyundai Creta terus meningkat menjadi 4.043 unit. Bila ditotal ekspor Hyundai Creta hingga pertengahan tahun 2022 ini telah mencapai 12.552 unit.

Saat ini tercatat ada beberapa negara yang menjadi tujuan dari Hyundai Creta buatan Cikarang, yakni mulai dari kawasan Asia Pasifik, Vietnam, Timur Tengah, Afrika, dan Filipina.

Pabrik Hyundai di kawasan Delta Mas, Cikarang memang didaulat sebagai pusat produksi Hyundai di Asia Tenggara. Hal ini berarti, pabrik Hyundai di Indonesia ini akan memproduksi berbagai model Hyundai beserta suku cadangnya untuk kemudian di ekspor ke negara-negara di Asia tenggara seperti Vietnam, Thailand, Malaysia, dan Filipina.

Hyundai berencana untuk mengekspor sekitar 40% kendaraan hasil produksinya untuk memenuhi permintaan pasar di negara-negara ASEAN. Lalu soal fitur, tampaknya tidak ada perbedaan signifikan antara Hyundai Creta yang dijual untuk pasar Indonesia dengan pasar mancanegara.

Tags: , , , ,


COMMENTS