April 23, 2020

Catat! 28 April 2020 Realme Band akan Hadir di Indonesia

Penulis: Desmal Andi
Catat! 28 April 2020 Realme Band akan Hadir di Indonesia 

Mobitekno – Informasi ini datang langsung dari Realme melalui siaran pers ke Mobitekno. Setelah sukses menghadirkan TWS Realme Buds Air beberapa waktu lalu, Realme akan melengkapi ekosistem AIoT di Indonesia dengan menghadirkan Realme Band ini.

Realme Band akan meluncur di Indonesia pada bulan 28 April 2020, bertepatan dengan bulan Ramadan. Dengan demikian, Realme berharap perangkat barunya ini dapat menemani pengguna untuk tetap sehat dalam melakukan ibadah puasa. Guna mendukung hal tersebut, Realme juga akan berbagi tips sehat melalui program #SehatBarengRealme.

“Setelah berhasil meluncurkan perangkat smart audio AIoT, realme Buds Air di awal tahun, kami selalu bersemangat untuk membawa inovasi kami yang lain di sektor AIoT ke Indonesia. Ini semua kami lakukan untuk menyempurnakan strategi AIoT kami, sehingga kami bisa membawa lebih banyak keseruan di gaya hidup digital anak muda,” ujar Palson Yi – Marketing Director realme Indonesia.

“Oleh karena itu, saya sangat senang mengumumkan bahwa kami akan meluncurkan perangkat AIoT kedua kami ke Indonesia dalam bentuk smart band yang penuh gaya dan warna, Realme Band. Realme Band akan menjadi fitness smart band terbaik di segmennya dan perlu dimiliki oleh anak muda agar dapat Live Fit, Live Smart selama Bulan Ramadan,” lanjut Palson Yi.

Realme Band sendiri akan hadir dengan layar cukup besar penuh warna. Perangkat pintar ini dapat memeriksa data pengguna seperti waktu, langkah, dan notifikasi aplikasi. Realme Band juga memiliki tombol sentuh untuk mengoperasikan layar secara intuitif. Layar ini mendukung lima tampilan jam yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan pengguna.

Realme Band juga memiliki 9 mode olahraga populer di kalangan anak muda. Berkat adanya sensor detak jantung, aktivitas olahraga juga dapat diukur sehingga pengguna bisa mendapatkan proporsi olahraga yang pas.

Menariknya, untuk pengisian daya, Realme mengintegrasikan sistem USB Direct Charge. Jadi, pengguna tidak perlu lagi mencari kabel untuk mengisi daya. Pengguna tinggal menarik tali silicon untuk mengisi daya Realme Band.

Peluncuran Realme Band akan dilakukan secara online di akun media sosial resmi Realme, seperti chanel Youtube, Instagram, Facebook, dan Realme.com. Acaranya sendiri akan berlangsung pada 28 April 2020 pada pukul 14.00.

 

Tags: , ,


COMMENTS