Mobitekno – Di dunia bisnis, selain Data Warehouse, dikenal juga Data Lake yang menampung berbagai data tanpa harus mengubahnya berdasarkan profil dari yang membutuhkan. Tipe penyimpanan data dengan sistem data lake ini membuat perusahaan dapat menyimpan berbagai data darimanapun sumbernya dan bagaimanapun strukturnya. Data lake seperti ini juga harus dikelola dengan baik sehingga sewaktu-waktu dapat dianalisis dengan mudah dan cepat. Inilah yang disampaikan oleh Paques, salah satu solusi data ake dan analitik buatan Indonesia dalam sebuah event bertajuk “The 2019 Smart Data Lake Event” yang berlangsung di CGV pacific Place Jakarta, 9/4/2019.
Acara yang dihadiri langsung oleh CEO dan Product Creator Paques, Benni Adham ini memaparkan hasil kinerja Paques selama ini. Paques juga sekaligus memperkenalkan rangkaian produk flagship mereka yaitu Paques Data Lake, paques Data Modeler, dan Paques Data Studio.
Benni Adham
Kinerja paques juga diakui oleh Bursa Efek Indonesia. “Selama ini Paques mampu mengolah data transaksi pasar saham secara real-time sehingga BEI dapat mengenali pola transaksi yang janggal, solusi Paques juga membantu BEI dalam membuka potensi di daerah sehingga kami bisa meningkatkan literasi keuangan masyarakat dengan tepat sasaran.”, tutur Radityo Anindita, Advisor Divisi Inkubasi Bisnis Bursa Efek Indonesia.
Dengan tema yang dibawa Paques, perusahaan ingin dapat membangun dan mengelola data lake dengan lebih cepat dan mudah, termasuk untuk menganilisisnya. Selain itu, perusahaan juga berkomitmen agar data lake yang mereka kelola dapat menangani berbagai skala, ketangkasan, dan fleksibilitas yang diperlukan untuk memadukan berbagai jenis pendekatan data supaya bisa mendapatkan wawasan yang lebih mendalam.
Tags: Data Lake, Paques, Smart Data lake