May 24, 2018

Bulan Suci nan Berkah, Go-Jek Ajak Penggunanya #CariPahala

Penulis: Rizki R | Editor: Desmal Andi
Bulan Suci nan Berkah, Go-Jek Ajak Penggunanya #CariPahala  

Mobitekno – Bulan suci Ramadan merupakan kesempatan emas untuk memaksimalkan amal ibadah. Amal apapun bisa bernilai pahala bila dilakukan dengan ikhlas, namun umumnya amal yang paling banyak dilakukan orang-orang saat bulan Ramadan ialah dengan infak, sedekah, dan lain sebagainya.

GO-JEK, penyedia layanan on-demand berbasis aplikasi terbesar di Indonesia mencoba mewadahi penggunanya agar bisa berbagi manfaat dan kebaikan melalui Program #CariPahala di bulan suci ini.

Nila Marita, Chief Corporate Affairs GO-JEK Indonesia, menyatakan, melalui Program #CariPahala, GO-JEK menghadirkan berbagai inisiatif yang membantu pengguna dan mitra memanfaatkan dan memaknai momen Ramadhan.

“Ini sejalan dengan misi GO-JEK untuk memberikan kemudahan masyarakat dalam kehidupan sehari-harinya melalui inovasi dan solusi teknologi, serta memberdayakan para pelaku usaha di sektor informal,” ucapnya saat acara buka puasa bersama di GBK GO-FOOD Festival, Senin (21/5).

Berdasarkan data internal GO-JEK, tren perilaku konsumen pada bulan Ramadan tahun ini mengalami perubahan. Penyebabnya ialah mereka ingin lebih banyak berbagi kepada sesama sekaligus memaksimalkan ibadah di bulan Ramadan.

“Salah satu contohnya adalah pesanan GO-FOOD yang meningkat tajam hingga 450% pada saat sahur (data diambil dari seluruh Indonesia). Selain itu, meningkatnya pesanan GO-RIDE ke masjid-masjid populer di Jakarta, yang mencapai rata-rata 58% pada pekan pertama Ramadan dibanding pekan sebelumnya,” papar Nila. Ia menambahkan bahwa inilah yang menjadi dasar bagi GO-JEK dalam menghadirkan berbagai inisiatif yang bisa dimanfaatkan pengguna di bulan Ramadan.

Pada kesempatan yang sama, Budi Gandasoebrata, Managing Director GO-PAY juga menjelaskan mengenai program kemudahan bersedekah secara digital dengan menggunakan GO-PAY. “Tahun ini, kami memiliki berbagai inisiatif untuk memudahkan pengguna bersedekah dan berdonasi. Salah satunya adalah kolaborasi bersama Baznas (Badan Amil Zakat Nasional) di mana para pengguna hanya perlu memindai QR Code BAZNAS untuk bersedekah,” ujarnya.

Tak hanya itu, pengguna juga bisa mengirimkan THR berupa saldo GO-PAY kepada sesama pengguna, hanya dengan memasukkan nomor telepon atau scan QR code.

Selain Baznas, GO-JEK melalui layanan GO-TIX tahun ini kembali berkolaborasi dengan beberapa lembaga seperti Rumah Zakat, Unicef, dan WeCare.id memberikan akses kepada berbagai program donasi mulai dari Paket Berbuka, Kado Lebaran Yatim hingga program perbaikan gizi anak negeri.

Untuk memanfaatkan program ini, pengguna cukup menyisihkan mulai dari Rp5.000 hingga Rp500.000. Dalam Ramadhan kali ini, GO-POINTS juga kembali menghadirkan paket Ramadhan Bersama Rumah Zakat. Pengguna cukup menukarkan mulai dari 850 poin untuk melakukan donasi.

Adapun program #CariPahala dari berbagai layanan GO-JEK adalah sebagai berikut:

  • Layanan GO-RIDE menyediakan informasi mengenai lokasi masjid terdekat dari posisi mereka dan bisa langsung menuju kesana.
  • Layanan GO-FOOD memberi keuntungan kepada pengguna dengan menghadirkan mitra pengemudi yang bernama “Pahala” (dengan atribut khusus Ramadan) yang tentunya membawa kejutan. Disamping itu, bagi pengguna di kawasan Jabodetabek GO-FOOD juga menawarkan promo gratis biaya antar (maksimal 2 KM) pada sedari pukul 15.00 – 16.30. Untuk wilayah diluar Jabodetabek, GO-FOOD memberi promo potongan Rp2.000,-
  • Free Takjil GO-FOOD Festival: pengunjung GO-FOOD Festival bisa mendapatkan takjil gratis dengan minimum pembelian Rp50.000,- di seluruh area GO-FOOD Festival (syarat dan ketentuan berlaku).
  • Layanan GO-PAY memungkinkan pengguna bersedekah dengan QR Code. Program ini merupakan kerja sama antara GO-PAY dan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) untuk sedekah non-tunai. Pengguna yang ingin bersedekah hanya perlu memindai kode QR yang tertera pada billboard di 23 stasiun di Jakarta, maupun commuter line (Jakarta-Bekasi, Jakarta-Serpong, Jakarta-Tangerang).

Program untuk Mitra Driver

Selain menyiapkan berbagai program spesial untuk pengguna setia GO-JEK, perusahaan yang didirikan anak bangsa ini juga menyiapkan program khusus untuk para mitra driver.

Program Ramadhan GO-JEK untuk para mitra driver kali ini bertajuk Rantai Kebaikan, yang terdiri dari program Bikin Teduh yaitu pembenahan basecamp para mitra driver di 1.000 titik di seluruh Indonesia, acara Bukber Nusantara Mitra GO-CAR dan program mudik untuk mitra dan keluarga.

P 20180521 173303

“Program ini dilakukan selain sebagai bentuk apresiasi kami kepada mitra-mitra GO-JEK, juga untuk mendorong tali silaturahmi yang semakin erat antar sesama pengemudi dan antar komunitas. Kami berharap, hal ini akan menginspirasi lebih banyak mitra untuk berbuat dan meneruskan rantai kebaikan tidak hanya di bulan Ramadhan, tetapi juga seterusnya,” tutup Nila.

Tags: , , , ,


COMMENTS