February 9, 2018

Kembali Buat Kejutan di Pasar Game Indonesia, Acer Perkenalkan Predator Orion 9000

Penulis: Eko Lannueardy
Kembali Buat Kejutan di Pasar Game Indonesia, Acer Perkenalkan Predator Orion 9000  

Mobitekno – Acer kembali memboyong perangkat gaming terbarunya, Predator Orion 9000 (PO9-900) ke pasar Indonesia. Berbentuk desktop, perangkat ini didukung prosesor Intel Core i9 X-Series dengan 10-core dan 20-threads. Daya tarik lainnya adalah dukungan teknologi Cooler Master Liquid Cooling dan IceTunnel 2.0 plus lima kipas berukuran 120 mm.

“Setelah beberapa waktu lalu kami memboyong notebook gaming Predator Triton 700, kini kami kembali menghadirkan satu desktop gaming terbaru, yakni Predator Orion 9000. Didukung Intel Core i9 X-Series, memungkinkan kinerja multithread lebih cepat 14% dari prosesor generasi sebelumnya,” jelas Dimas Setyo, Presales Manager Acer Indonesia di Jakarta, (8/2).

Lebih jauh, Dimas juga menuturkan bahwa desktop ini tak hanya ditujukan untuk para gamer, tetapi juga bisa digunakan oleh para pelaku content creation, seperti melakukan rendering 3D yang kompleks. Berbicara soal spesifikasi lainya, Acer juga membenamkan RAM 2 x 16 GB Dual-channel DDR4 2133 MHz.

Acer Predator
Acer Predator Orion 9000

Sedangkan untuk urusan penyimpanan data, Predator Orion 9000 telah dibekali dengan SSD 512 M.2 2280 plus hard disk 2 TB 3,5 inci 7200 RPM. Tak ketinggalan, Acer juga membenamkan kartu grafis NVIDIA GeForce GTX 1080Ti with 11 GB Dual SLI serta power supply 1.000 Watt.

Untuk uruasan audio, desktop gaming telah disematkan teknologi Sound BlasterX 720 derajat dengan fitur Scout Radar dan Scout Mode. Selain itu, fitur Automatic Room Calibration juga turut disematkan untuk menyesuaikan speaker dengan akustik ruangan pengguna, sehingga bisa mendapatkan suara terbaik.

Dari segi penampilan, Preadator Orion 9000 memang terlihat macho seperti pesawat luar angkasa berwarna hitam dan perak. Tak hanya itu, Acer juga menyisipkan warna RGB yang bisa diatur pada sepanjang sisi bezel bagian depan dan bagian dalam. Chassis dengan removable window dan push-up top metal, memudahkan pengguna untuk melakukan upgrade banyak hal.

Desktop gaming Predator Orion 9000 (PO9-900) ditawarkan dengan harga Rp89.999.000 dan sudah bisa didapatkan melalui pembelian online di Acer eStore dan e-Commerce resmi. Khusus pembelian selama 5 hingga 28 Februari 2018, konsumen bisa membawa pulang secara cuma-cuma Acer Windows Mixed Reality (senilai Rp7.500.000).

Tags: , , , ,


COMMENTS