Mobitekno – Harga terjangkau dan hardware mumpuni jadi salah satu alasan Mi 6 cukup berhasil mencuri perhatian penikmat gadget pada tahun lalu. Flagship Xiaomi dengan prosesor octa-core Snapdragon 835, RAM 4 GB/6 GB, storage 64 GB/128 GB ini juga masih punya daya tarik lainnya, yakni kamera.
Mi 6 dibekali kamera ganda dengan kombinasi sensor 12 MP (aperture f/1.8) dan sensor 12 MP (aperture f/2.6). Tidak ketinggalan, dual-camera utamanya ini juga dilengkapi dengan dual-tone LED flash. Sedangkan kamera depannya memiliki resolusi 8 MP.
Tahun ini, para Mi Fans sedang menantikan kehadiran suksesor Mi 6, yaitu Mi 7. Bocorannya sejauh ini, Mi 7 akan diluncukan pada 23 Mei 2018. Hal ini terlihat dari sebuah poster teaser yang muncul di situs Weibo.
#Xiaomi Mi 7 could official look like this and leaked price starting at 2799¥ #XiaomiMi7 pic.twitter.com/WIF3929M3h
— duggtech@gmail.com (@TechNavvi) May 2, 2018
Sayangnya, poster tersebut tak mengungkap lebih detail seperti apa nantinya Mi 7 ini akan hadir, seperti desain dan spesifikasi yang diusungnya. Dari bocoran sementara disebutkan jika Mi 7 ini akan diperkuat chipset Snapdragon 845 dengan dukungan RAM 8 GB dan internal storage 128 GB.
Xiaomi juga akan membekali smartphone premium terbarunya ini dengan dukungan 3D facial recognition atau sistem pengenalan wajah. Dan yang lagi tren saat ini, layar Mi 7 juga akan ikut mengaopis layar notch (poni) yang dialokasikan untuk kamera depan, speaker, dan sensor.
Selain Mi 7, layar poni kemungkina juga akan diterapkan Xiaomi pada seri smartphone ‘sejuta umatnya’, yaitu Redmi Note 6. Kita tunggu saja seperti apa kepasatiannya dalam beberapa bulan mendatang.
Tags: layar notch, layar poni, Mi 7, Smartphone, Snapdragon 845, Xiaomi